Salah satu pertimbangan terpenting dalam memilih program studi di jenjang pendidikan tinggi adalah reputasi universitas. Reputasi mencerminkan kualitas pengajaran dan kemitraan global, pengalaman belajar, serta kesempatan bagi mahasiswa untuk melakukan penelitian dan mengembangkan potensinya.
Agar calon mahasiswa dapat memilih kampus yang memiliki program studi terbaik, QS World University Rankings melakukan pemeringkatan kampus dunia berdasarkan kualitas penelitian, kemampuan bersaing di pasar tenaga kerja, pengalaman belajar, keterlibatan global, serta keberlanjutan. Skor maksimum setiap kampus adalah 100.
Berikut adalah sepuluh kampus terbaik dunia di bidang ilmu hayati dan kedokteran versi QS World University Rankings 2025.
Harvard University menempati peringkat pertama dengan skor nyaris sempurna, yaitu 98,7. Tak hanya menjadi salah satu kampus terbaik di dunia, Harvard University pun menjadi kampus terbaik untuk menuntut ilmu di bidang ilmu hayati dan kedokteran di dunia.
Posisi kedua diisi oleh University of Oxford dengan skor mencapai 94,2, disusul oleh Johns Hopkins University yang capaian skornya sebesar 93,8.
Sementara itu, Stanford University berada pada urutan keempat dengan skor mencapai 92,6. Meski terkenal sebagai kampus terbaik di bidang teknik, Massachusetts Institute of Technology (MIT) pun memiliki kualitas yang menakjubkan dalam bidang ilmu hayati dan kedokteran dengan skor mencapai 91,2.
Pada peringkat keenam, terdapat University of Cambridge yang skornya mencapai 90,7. Selisih tipis dengan Cambridge, University of California San Francisco berada pada urutan ketujuh dengan skor 90,2.
Hanya terpaut 0,1 poin dengan UC San Francisco, Imperial College London menyusul pada peringkat kedelapan dengan skor sebesar 90,1. University College London (UCL) dan Karolinska Institutet menutup daftar sepuluh besar kampus terbaik dunia di bidang ilmu hayati dan kedokteran dengan skor masing-masing 89,4 dan 8,5.
Baca Juga: 10 Kampus Terbaik Dunia Bidang Ilmu Sosial 2025
Sumber:
https://www.topuniversities.com/university-subject-rankings/life-sciences-medicine