10 Negara Terbaik untuk Kerja Remote, Cocok untuk Pekerja WFA!

Negara-negara Eropa cenderung menyediakan infrastruktur dan lingkungan yang baik untuk menunjang pekerja remote.

Akibat pandemi Covid-19 lalu, tren bekerja secara remote terus mengalami peningkatan. Kini, banyak anak muda yang lebih memilih untuk bekerja remote, bekerja dari rumah masing-masing dibanding datang ke kantor.

CEOWORLD mencetuskan Indeks "Negara Terbaik untuk Bekerja Remote (Daring) 2024". Indeks tersebut mengevaluasi data dari berbagai negara dunia dan memeringkatnya berdasarkan beberapa kriteria, termasuk akses internet cepat dan andal, faktor sosial ekonomi seperti layanan kesehatan, dan perlindungan hak asasi manusia. Tahun ini, negara-negara Eropa mendominasi peringkat, menguasai daftar sepuluh besar. 

Belanda terpilih sebagai negara terbaik di dunia bagi pekerja remote. Infrastruktur internet yang luar biasa, dukungan untuk work-life balance yang baik dari pemerintah, serta layanan kesehatan dan keamanan yang sangat baik membuat Belanda menjadi negara impian pekerja remote. 

Meskipun biaya hidup dan internet di sana cukup tinggi, kualitas hidup yang ditawarkan membuat pekerja jarak jauh menjadi tertarik.

Peringkat kedua diisi oleh Jerman, yang menonjol dengan ekonomi yang kuat, infrastruktur teknologi yang maju, dan sistem kesehatan yang komprehensif. Negara ini juga dikenal memiliki standar hidup yang tinggi dan komitmen penuh terhadap perlindungan hak asasi manusia.

Di posisi ketiga, Spanyol menawarkan iklim yang menyenangkan, budaya yang kaya, serta biaya hidup yang relatif lebih terjangkau dibandingkan negara-negara Eropa Barat lainnya. Tidak heran kalau Spanyol terpilih menjadi salah satu negara terbaik untuk kerja remote.

Konektivitas internet yang andal dan program kesejahteraan sosial yang kuat juga membuatnya menjadi opsi populer bagi pekerja jarak jauh.

Denmark berada di peringkat keempat, dikenal dengan kebijakan kerja yang fleksibel dan kesejahteraan sosial yang tinggi. Negara ini juga menawarkan layanan kesehatan yang berkualitas tinggi dan dukungan yang kuat untuk work-life balance.

Adapun urutan kelima negara terbaik untuk pekerja remote dipegang oleh Portugal. Negara ini menjadi favorit berkat iklimnya yang hangat, biaya hidup yang terjangkau, dan komunitas digital nomad yang berkembang. Akses internet yang cepat dan layanan kesehatan yang baik juga menjadi faktor penunjang.

Selanjutnya, Irlandia memiliki ekonomi yang dinamis, membuat banyak perusahaan teknologi besar beroperasi di sini. Sistem pendidikan dan kesehatan yang baik serta masyarakat yang ramah juga menarik minat pekerja jarak jauh.

Belgia turut masuk dalam daftar ini, di posisi ketujuh. Belgia menawarkan konektivitas internet yang cepat, lingkungan multi-budaya, dan lokasi yang strategis di Eropa. Negara ini juga memiliki sistem transportasi yang baik dan kualitas hidup yang tinggi.

Estonia dikenal sebagai salah satu negara paling maju dalam hal digitalisasi. Dengan layanan e-government yang canggih dan komunitas startup yang berkembang, Estonia menjadi tempat yang menarik bagi pekerja remote.

Di peringkat kesembilan, Finlandia menonjol dengan kualitas hidup yang tinggi, pendidikan dan layanan kesehatan yang sangat baik, serta lingkungan yang ramah keluarga. Infrastruktur internet yang baik juga menjadi keunggulan Negeri Seribu Danau ini.

Terakhir di posisi kesepuluh adalah Swedia. Negara ini menawarkan work-life balance yang luar biasa, kebijakan sosial yang progresif, dan kualitas hidup yang tinggi. Akses internet yang cepat dan lingkungan kerja yang inklusif menjadikannya tempat ideal untuk bekerja secara remote.

Itulah dia sepuluh negara terbaik untuk kerja remote. Negara-negara di atas menawarkan kombinasi infrastruktur internet yang andal, layanan kesehatan berkualitas tinggi, dan work-life balance yang baik, menyediakan ekosistem yang cocok untuk menunjang pekerja remote

Meskipun biaya hidup di beberapa negara tersebut cukup tinggi, kualitas hidup yang ditawarkan menjadikannya tempat yang menarik bagi pekerja remote. Dukungan dalam hak asasi manusia dan manfaat sosial ekonomi juga menjadi faktor penentu dalam peringkat ini. 

Baca Juga: Kerja Remote: Lebih Nyaman atau Malah Kurang Efektif?

Terima kasih telah membaca sampai di sini

Dengan melakukan pendaftaran akun, saya menyetujui Aturan dan Kebijakan di GoodStats Data

atau

Untuk mempercepat proses masuk atau pembuatan akun, bisa memakai akun media sosial.

Hubungkan dengan Google Hubungkan dengan Facebook