10 Provinsi dengan Rasio Puskesmas Tertinggi 2024

Bali jadi provinsi dengan rasio puskesmas per kecamatan tertinggi, mencapai 2,11 pada 2024.

10 Provinsi dengan Rasio Puskesmas Tertinggi

(Tahun 2024)
Ukuran Fon:

Menurut Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 43 Tahun 2019 tentang Puskesmas, pusat kesehatan masyarakat (puskesmas) adalah fasilitas pelayanan kesehatan yang menyelenggarakan upaya kesehatan masyarakat dan perseorangan tingkat pertama, dengan mengutamakan upaya promotif dan preventif di wilayah kerjanya.

Kehadiran puskesmas menjadi penting dalam menjamin akses terhadap layanan kesehatan di setiap wilayah. Kementerian Kesehatan (Kemenkes) menyebutkan bahwa jumlah puskesmas di Indonesia mencapai 10.268 unit pada 2024, dengan rincian 4.252 merupakan puskesmas rawat inap dan 6.016 puskesmas non rawat inap. Dari tahun ke tahun, jumlah puskesmas cenderung stabil.

Untuk menilai pemerataan akses puskesmas di seluruh wilayah, Kemenkes mengeluarkan rasio puskesmas. Rasio ini menggambarkan kondisi aksesibilitas masyarakat terhadap layanan kesehatan primer. Idealnya, rasio puskesmas terhadap kecamatan adalah 1:1, di mana 1 kecamatan memiliki setidaknya 1 puskesmas. 

Pada 2024, rasio puskesmas mencapai 1,41, yang berarti sudah di atas kondisi ideal. Beberapa provinsi mencatatkan rasio yang lebih tinggi dibanding rerata nasional.

Bali jadi provinsi dengan rasio puskesmas tertinggi, mencapai 2,11, yang berarti ada setidaknya 2 puskesmas di setiap kecamatan di Bali. Maluku menyusul di urutan kedua dengan 2,04, menemani Bali sebagai satu-satunya provinsi dengan rasio di atas 2.

Peringkat ketiga diisi oleh Kalimantan Timur dengan 1,79, disusul jawa Barat dengan 1,76 dan Banten sebesar 1,63.

Dari Pulau Sumatra, Sumatra Barat memimpin dengan rasio puskesmas mencapai 1,56. DI Yogyakarta dan Kalimantan Selatan sama-sama memiliki rasio puskesmas per kecamatan 1,55, bertengger di peringkat ketujuh.

Daftar sepuluh besar ditutup oleh Jawa Tengah dengan 1,53 dan Sulawesi Selatan sebesar 1,51.

Sebaliknya, dominasi wilayah timur Indonesia terasa jelas dalam jajaran provinsi dengan rasio puskesmas per kecamatan terendah. Papua Barat Daya jadi yang terendah dengan 0,79, yang berarti tidak setiap kecamatan memiliki puskesmas. Di urutan kedua terendah ada Papua Barat dengan 0,93, diikuti Papua Tengah dengan 0,95.

DKI Jakarta berada di posisi keempat dengan rasio sebesar 1. Daftar lima besar ditutup Papua Selatan dengan 1,04.

Baca Juga: 10 Provinsi dengan Puskesmas Terbanyak, Pulau Jawa Dominasi

Sumber:

https://kemkes.go.id/id/profil-kesehatan-indonesia-2024

Terima kasih telah membaca sampai di sini

atau

Untuk mempercepat proses masuk atau pembuatan akun, bisa memakai akun media sosial.

Hubungkan dengan Google Hubungkan dengan Facebook