5 Negara Asal Utama Impor Kedelai Indonesia

Amerika Serikat menjadi pemasok utama kedelai di Indonesia, volume impornya mencapai 1,9 juta kilogram pada 2023.

5 Negara Asal Utama Impor Kedelai Indonesia

Sumber: BPS (Badan Pusat Statistik)
GoodStats

Indonesia merupakan salah satu negara dengan konsumsi kedelai terbesar di Asia, mencapai 2,5 juta ton setiap tahunnya. Masyarakat Indonesia sangat akrab dengan berbagai produk olahan kedelai mulai dari tempe, tahu, hingga kecap. Bahkan, minuman siap saji serta cemilan berbahan kedelai semakin banyak dijual di pasar. Pedagang gorengan tahu dan tempe kini bisa ditemui di mana saja tanpa mengenal waktu.

Namun, Indonesia ternyata masih banyak bergantung pada impor dalam memenuhi konsumsi kedelainya. Produksi kedelai dalam negeri hanya bisa mencukupi sebagian kecil dari kebutuhan tempe, tahu dan industri makanan olahan lainnya.

Berdasarkan data yang diambil dari Badan Pusat Statistik (BPS), Indonesia mengimpor sekitar 2,27 juta ton kedelai dengan nilai US$1,47 miliar pada 2023. Jumlah ini turun sebanyak 2% dari total impor kedelai pada tahun 2022.

Amerika Serikat menjadi pemasok kedelai terbesar yang mengirimkan 1,9 juta ton kedelai dengan nilai impor US$1,26 miliar. Kanada tercatat telah mengimpor 271 ribu ton kedelai di tahun 2023 dengan nilai impor US$179 juta, duduk di urutan kedua.

Sementara itu, Brasil mengirimkan 24 ribu ton kedelai dengan nilai impor US$14 juta. Argentina bertengger di posisi keempat dengan memasok 23 ribu ton kedelai dengan nilai impor US$16 juta. Posisi terakhir diisi oleh Malaysia yang mengimpor 6,3 ribu ton kedelai dengan nilai US$3,8 juta

Untuk mengurangi ketergantungan terhadap produk impor, diperlukan upaya yang serius dari pemerintah untuk mendorong peningkatan produksi kedelai lokal di Indonesia, mulai dari penyediaan lahan luas, subsidi yang mencukupi, serta dorongan teknologi yang baik.

Baca Juga: Lakukan Tanam Kedelai, Upaya Mentan Lepas Ketergantungan Impor

Terima kasih telah membaca sampai di sini

atau

Untuk mempercepat proses masuk atau pembuatan akun, bisa memakai akun media sosial.

Hubungkan dengan Google Hubungkan dengan Facebook