Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS), sepanjang 2024 tercatat terdapat 8.946.794 perjalanan wisatawan nasional ke luar negeri. Dari jumlah tersebut, 75,02% perjalanan bertujuan ke negara-negara di Asia, dengan kawasan Asia Timur menjadi salah satu destinasi utama.
Proporsi 5 negara Asia Timur yang paling banyak dikunjungi wisatawan Indonesia pada 2024:
- China: 27,59%
- Jepang: 18,98%
- Korea Selatan: 9,86%
- Hong Kong: 6,92%
- Taiwan: 5,36%
Dibandingkan dengan Asia Timur, negara-negara di Asia Selatan mendapatkan proporsi kunjungan yang jauh lebih rendah. India menjadi negara Asia Selatan dengan jumlah kunjungan terbanyak, namun hanya mencapai 0,91%, diikuti oleh Bangladesh (0,36%), Pakistan (0,24%), dan Nepal (0,15%).
Mengapa Wisatawan Indonesia Pilih Asia Timur?
Negara-negara di Asia Timur masih menjadi primadona bagi wisatawan Indonesia, dan hal ini bukan tanpa alasan. Menurut data BPS, salah satu faktor utamanya adalah hubungan ekonomi yang erat, terutama dengan China dan Jepang, yang merupakan mitra dagang utama Indonesia. Aliran bisnis yang kuat antara negara-negara ini secara tidak langsung juga mendorong tingginya mobilitas wisatawan.
Selain itu, daya tarik budaya juga punya peran besar. Korea Selatan, misalnya, sukses menggaet wisatawan Indonesia berkat demam K-pop, drama Korea, hingga kulinernya yang semakin populer. Budaya yang terus berkembang dan berinovasi ini membuat Korea Selatan semakin diminati sebagai destinasi wisata.
Akses yang semakin mudah juga jadi nilai tambah. Banyaknya penerbangan langsung serta kebijakan visa yang lebih praktis, mulai dari bebas visa hingga e-visa yang simpel, membuat kawasan ini makin ramah bagi wisatawan Indonesia. Ditambah dengan strategi promosi pariwisata yang agresif, negara-negara di Asia Timur semakin tak terelakkan sebagai destinasi utama.
Melihat tren ini, sepertinya dalam beberapa tahun ke depan, Asia Timur masih akan jadi pilihan favorit wisatawan Indonesia.
Baca Juga: Kunjungan Wisatawan Naik, Pariwisata Indonesia Makin Dilirik