7 Negara Ini Tampung Lebih dari 300 Ribu Mahasiswa Internasional

Jarak geografis tidak menjadi batas yang berarti ketika seseorang memutuskan untuk menempuh pendidikan lanjutan.

7 Negara dengan Jumlah Mahasiswa Internasional Terbanyak

Sumber: Institute of International Education (IIE)
GoodStats

Pendidikan dipandang dapat meningkatkan status sosial seseorang dan menentukan masa depan. Saat ini, setiap orang berlomba-lomba menempuh pendidikan di tempat terbaik. Tak jarang, benua pun diseberangi untuk mencapainya. 

Sejumlah negara besar di dunia terkenal dengan kualitas pendidikannya yang sangat baik. Ada banyak perguruan tinggi yang menerima mahasiswa dari berbagai negara untuk melanjutkan pendidikannya. 

Amerika Serikat memiliki 3.931 perguruan tinggi, banyak di antaranya memiliki mutu terbaik di dunia. Hal ini membuat Amerika Serikat menjadi negara tujuan menempuh pendidikan bagi banyak orang. Menurut Institute of International Education (IIE), ada 948.519 mahasiswa internasional di Amerika Serikat.

Inggris menjadi destinasi pendidikan favorit kedua bagi masyarakat seluruh dunia. Sebanyak 633.910 mahasiswa internasional menempuh pendidikan tinggi di sini. Meskipun jumlah perguruan tingginya tidak sebanyak Amerika Serikat, kampus di Inggris memiliki daya tarik tersendiri dengan kualitas yang bersaing dengan Amerika. 

Di posisi ketiga, Kanada punya banyak hal yang ditawarkan untuk mahasiswa internasional. Kanada juga memiliki predikat negara dengan kualitas hidup terbaik ketiga di dunia. Hingga 2022, terdapat 552.580 mahasiswa internasional yang belajar di 104 perguruan tinggi di Kanada.

Berbicara tentang Prancis biasanya tak lepas dari karya seninya. Prancis juga menjadi salah satu negara tujuan mahasiswa internasional untuk belajar, salah satunya di bidang seni dan arsitektur. Data IIE 2022 menunjukkan terdapat 364.756 mahasiswa internasional yang terdaftar di 275 perguruan tinggi di Prancis.

Australia di posisi kelima menawarkan pilihan perguruan tinggi paling sedikit dalam daftar ini. Hanya terdapat 42 perguruan tinggi di Australia yang menampung 363.859 mahasiswa internasional juga mahasiswa lokalnya. 

Negara lain dengan jumlah mahasiswa internasional di atas 300 ribu orang adalah Jerman dan Cina. Dua negara ini cukup populer di kalangan masyarakat Indonesia untuk melanjutkan pendidikan. 

Terdapat 351.127 mahasiswa internasional di 422 perguruan tinggi Jerman. Sementara itu, Cina dengan 3.012 perguruan tingginya menampung 324.729 mahasiswa internasional. 

Baca Juga: 15 Kampus Terbaik di ASEAN 2025

Terima kasih telah membaca sampai di sini

atau

Untuk mempercepat proses masuk atau pembuatan akun, bisa memakai akun media sosial.

Hubungkan dengan Google Hubungkan dengan Facebook