7 Negara Penerima Ekspor Peralatan Listrik Indonesia Terbesar Tahun 2022

Amerika Serikat jadi negara tujuan utama ekspor peralatan listrik Indonesia sejak 2020 lalu.

Indonesia tidak hanya melakukan ekspor dari sektor sumber daya alam saja, tetapi merambah juga ke sektor peralatan listrik ke berbagai negara di seluruh dunia. 

Badan Statistik Indonesia (BPS) dalam publikasinya yang bernama Statistik Indonesia Tahun 2023 menunjukkan bahwa jumlah ekspor peralatan listrik tahun 2022 sentuh angka 468 ribu ton. Volumenya menurun sebanyak 39,8 ribu ton dibandingkan tahun sebelumnya. 

Meski total volume menurun, namun nilai ekspor tahun 2022 mencapai US$ 8,35 miliar, menandakan adanya kenaikan nilai ekspor dibanding tahun 2021 yang hanya sebesar US$ 6,46 miliar. Negara yang menjadi tujuan utama ekspor peralatan listrik Indonesia tahun 2022 adalah Amerika Serikat, dengan total 73,7 ribu ton alat yang setara dengan harga US$ 1,81 miliar. 

Posisi kedua ditempati Jepang dengan total ekspor capai 72,6 ribu ton dengan nilai US$ 1,28 miliar, disusul Singapura di peringkat ketiga yang mengekspor peralatan listrik sebanyak 45,7 ribu ton atau senilai US$ 2,03 miliar. Meski duduki peringkat ketiga, namun nilai ekspor peralatan listrik Singapura jumlahnya lampaui Amerika Serikat dan Jepang yang volume ekspornya lebih tinggi.

 

Terima kasih telah membaca sampai di sini

Dengan melakukan pendaftaran akun, saya menyetujui Aturan dan Kebijakan di GoodStats Data

atau

Untuk mempercepat proses masuk atau pembuatan akun, bisa memakai akun media sosial.

Hubungkan dengan Google Hubungkan dengan Facebook