MotoGP Mandalika 2023 sukses digelar di Sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat, pada 13-15 Oktober 2023. Menghimpun data Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN), total penonton MotoGP Mandalika 2023 adalah 102.929 orang.
Nilai tersebut bertambah 128 penonton dari tahun lalu. Meski begitu, data ITDC mengungkapkan bahwa jumlah penonton MotoGP Mandalika 2023 telah mencapai 103.000 orang.
Hal tersebut sekaligus menempatkan Indonesia di posisi ke-8 negara dengan jumlah penonton MotoGP 2023 terbanyak. Peringkat pertama dipegang oleh MotoGP Prancis di Sirkuit Le Mans, dengan total 280.000 penonton.
Jerman duduk di urutan kedua, dimana kurang lebih seperempat juta orang berkumpul di akhir pekan di Sirkuit Zachsenring untuk menonton ajang balap tersebut. Posisi ketiga diambil oleh Belanda dengan total penonton mencapai 179.000 orang.
Argentina berhasil mengumpulkan 170.000 penonton pada MotoGP tahun ini, meski nilai tersebut mengalami penurunan dari tahun-tahun sebelumnya. Adapun posisi kelima dipegang oleh Spanyol yang menyelenggarakan MotoGP 2023 di Sirkuit Juliez, dengan total penonton sebanyak 163.479 orang.
Sementara itu, Francesco Bagnaia berhasil mengamankan posisi puncak klasemen dengan menjuarai MotoGP Mandalika 2023. Maverick Vinales berada di peringkat kedua, disususl Fabio Quartararo di peringkat ketiga.