Persentase Perempuan Indonesia yang Menjadi Tenaga Profesional Turun 1,34% Pada 2022

Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat, terdapat 48,65% perempuan yang berprofesi sebagai tenaga profesional pada tahun 2022.

Kini semakin banyak perempuan menjadi terdidik, berpengetahuan, berketerampilan, dan memasuki dunia kerja profesional. Hadirnya perempuan di dunia terja terbukti melalui banyak penelitian dapat meningkatkan kesejahteraan anggota keluarga. Bahkan bagi negara sumbangan kerja perempuan di ruang publik meningkatkan kemakmuran. Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat, sebanyak 52,74 juta pekerja perempuan di Indonesia pada 2022. Jumlah tersebut setara dengan 38,98% dari total pekerja di dalam negeri.

 Berdasarkan angka BPS pula, terdapat 48,65% perempuan yang berprofesi sebagai tenaga profesional pada 2022. Meski memang persentase tersebut mengalami penurunan sebesar 1,34% jika dibandingkan dengan tahun sebelumnya yang sebesar 49,99%. Sedangkan di tahun 2020 capaiannya mencapai 48,79%, yang berarti angka di tahun 2022 lebih rendah dibandingkan persentase 2 tahun terakhir.

Selain itu dalam sektor pekerjaan, proporsi pekerja perempuan yang menjadi tenaga profesional teknisi, dan tenaga lain yang sejenis sebesar 10,53%. Yang mana proporsi tertinggi masih ditempati perempuan sebagai tenaga usaha penjualan yang mencapai 28,44% dari seluruh pekerja perempuan sepanjang tahun 2022.   

Terima kasih telah membaca sampai di sini

Dengan melakukan pendaftaran akun, saya menyetujui Aturan dan Kebijakan di GoodStats Data

atau

Untuk mempercepat proses masuk atau pembuatan akun, bisa memakai akun media sosial.

Hubungkan dengan Google Hubungkan dengan Facebook