Batal Konser di Jakarta, Ini Dia 10 MV Dua Lipa dengan Views Terbanyak di 2024

New Rules menjadi MV Dua Lipa dengan total streaming terbanyak di YouTube, sekitar 3,09 miliar per November 2024.

10 Lagu Dua Lipa dengan Views Terbanyak di Youtube per November 2024

Sumber: YouTube
GoodStats

Penyanyi dan penulis lagu asal Inggris, Dua Lipa, tercatat batal mengadakan konser di Indonesia. Dua Lipa seharusnya dijadwalkan manggung di Jakarta pada Sabtu (9/11/2024), namun kabar kurang mengenakan datang sehari sebelum konser diadakan.

Melalui postingan Instagramnya, PK Entertainment selaku promotor resmi menyatakan konser dibatalkan karena masalah keselamatan panggung. Tim manajemen Dua Lipa mengungkapkan keputusan ini diambil demi keamanan dan kenyamanan dari semua pihak.

Kendati batal konser, lagu-lagu Dua Lipa tetap dapat didengarkan dengan cuma-cuma melalui beberapa platform musik, salah satunya YouTube. Berikut 10 lagu Dua Lipa dengan jumlah views tertinggi di YouTube per November 2024.

Posisi pertama dipegang oleh New Rules dengan total views mencapai 3,09 miliar. Dirilis sejak 2017 silam, lagu ini bercerita tentang aturan yang harus diikuti seseorang untuk pulih dari hubungan toxic-nya. Videografi yang sinkron dan simbolisasi kekuatan wanita dan pengendalian diri membuat karya ini sangat populer.

Urutan kedua diisi oleh One Kiss dengan total streaming sebanyak 946 juta views. Kolaborasi antara Dua Lipa dan DJ Calvin Harris yang dirilis 2018 ini menggabungkan unsur house dengan retro dance yang menghasilkan vibes ceria dan energik. Liriknya bercerita tentang perasaan yang penuh romansa.

Levitating ada di urutan ketiga dengan total views sekitar sekitar 914 juta. Musik upbeat penuh energi yang dipadukan dengan vokal Dua Lipa yang ceria semakin memperkuat tema kebahagiaan dan kegembiraan dalam cinta. Lagu ini bercerita tentang merayakan perasaan cinta dan membawa seseorang jadi lebih baik.

Peringkat keempat MV Dua Lipa dengan views tertinggi diisi oleh IDGF dengan total streaming mencapai 866 juta. Dirilis di tahun 2017, IDGF menyajikan beat yang catchy dan vokal yang memukau. Liriknya bercerita tentang menerima kenyataan, menghargai diri sendiri, dan tidak membiarkan orang lain mempengaruhi kebahagiaan pribadi lagi.

Di posisi kelima ada Scared To Be Lonely dengan total views mencapai 766 juta views. Kolaborasi dengan Martin Garrix ini sukses menyampaikan makna perasaan cemas dan dilema dalam liriknya. 

Berlanjut di posisi keenam adalah Don't Start Now dengan 723 juta views, diikuti Cold Heart (PNAU Remix) dengan 582 juta views, Dance The Night dengan 186 juta views, Houdini dengan 170 juta views, dan Sweetest Pie dengan 87 juta views. 

Baca Juga: Simak 10 lagu G-Dragon Paling Ikonik 2024!

Terima kasih telah membaca sampai di sini

atau

Untuk mempercepat proses masuk atau pembuatan akun, bisa memakai akun media sosial.

Hubungkan dengan Google Hubungkan dengan Facebook