Musisi Lokal Ungguli K-Pop dalam Survei Fanbase Penggemar Musik Indonesia

Hasil survei Jakpat menunjukkan bahwa musisi lokal unggul dengan persentase 74%, menyaingi K-Pop dengan perolehan 40%.

Fanbase Musik Pilihan Penggemar Indonesia

Sumber: Jajak Pendapat (Jakpat)
GoodStats

Demam musik semakin menggemparkan masyarakat Indonesia. Seiring maraknya konser dalam negeri baik dari musisi lokal maupun internasional, minat masyarakat terhadap dunia musik semakin meningkat. Hal ini terlihat dari semakin banyaknya masyarakat yang bergabung dengan fanbase atau klub penggemar suatu musisi.

Fenomena ini menjadi fokus survei terbaru Jajak Pendapat (Jakpat) yang melibatkan 381 responden, di mana mereka semua mengaku bergabung dalam fanbase musisi favorit kesayangan mereka.

Persaingan sengit terjadi antara musisi lokal dan K-Pop dalam menarik hati penggemar musik Indonesia. Hasil survei Jakpat menunjukkan bahwa musisi lokal unggul dengan persentase 74%, sementara K-Pop tetap populer dengan perolehan 40%.

“3 dari 4 responden bergabung dengan fanbase musisi Indonesia dan penggemar K-Pop terbesar didominasi oleh perempuan dan gen Z,” tulis Jakpat dalam rilisnya.

Jakpat juga mengungkapkan bahwa 20% pria bergabung dengan basis penggemar musisi barat. Hal ini dibuktikan dengan Amerika Serikat (AS) yang menempati posisi ketiga sebagai preferensi musisi masyarakat Indonesia. Sebanyak 17% responden ada di fanbase musik ini.

Di urutan keempat ada musisi dari Inggris yang menarik 14% penggemar di Indonesia. Sementara musisi dari Jepang yang dipopulerkan oleh musik J-Pop dan J-Rock ada di urutan selanjutnya dengan persentase fanbase sebesar 12%. Angka yang sama juga diperoleh fanbase dari musisi di Eropa.

Berada di posisi terakhir adalah fanbase dari musisi Malaysia. Tercatat sebanyak 6% responden mengaku masuk dalam kategori penggemar tersebut. 

Data ini diperoleh dari riset terbaru Jakpat Music Concert Trends & Fan Behaviours 2024. Survei dilakukan pada 16-18 Agustus 2024 dengan tingkat kesalahan atau margin error kurang dari 5%. Kuesioner disebar melalui aplikasi Jakpat dan diakses oleh masyarakat Indonesia.

Baca Juga: 8 Genre Musik Favorit Orang Indonesia

Terima kasih telah membaca sampai di sini

atau

Untuk mempercepat proses masuk atau pembuatan akun, bisa memakai akun media sosial.

Hubungkan dengan Google Hubungkan dengan Facebook