Shopee Jadi E-Commerce Terpopuler Selama Ramadan 2024

Shopee menjadi e-commerce terfavorit selama bulan ramadan, 89% responden memilih menggunakan Shopee dibanding e-commerce lain.

Selama Ramadan 2024, perilaku belanja umat Muslim di Indonesia dinilai hampir mirip dengan tahun-tahun sebelumnya. Melansir survei bertajuk Ramadan 2024 in Indonesia: Trends in Festive Shopping, THR Spending and Mudik Travel yang dikeluarkan oleh YouGov, hampir 9 dari 10 umat Muslim Indonesia menggunakan Shopee sebagai e-commerce pilihan untuk belanja online. Shopee memperoleh nilai sebesar 89%, membuatnya menang jauh dibandingkan kompetitor lainnya. 

Adapun Tokopedia duduk di posisi kedua dengan perolehan 51%. TikTok Shop menyusul di urutan ketiga dengan 41%, dan Lazada di peringkat keempat dengan 34%.

Lebih lanjut, Shopee nyatanya lebih populer di kalangan wanita ketimbang laki-laki. 92% wanita memilih Shopee, sedangkan untuk laki-laki hanya di kisaran 85%. Hal serupa juga berlaku untuk TikTok Shop, (49% wanita dan 33% laki-laki). Kebalikannya, Tokopedia malah cenderung lebih digemari oleh responden laki-laki, proporsinya mencapai 59% dibandingkan wanita yang hanya 42%.

Popularitas Shopee berlaku sama untuk seluruh kelompok usia, mulai dari gen Z (1997-2009), milenial (1981-1996), hingga gen X (1965-1980). Ketiga kelompok usia tersebut masing-masing lebih menggemari Shopee dibandingkan e-commerce lainnya. Untuk gen Z, e-commerce favorit kerua adalah TikTok Shop, diikuti Tokopedia, dan Lazada.

Sedikit berbeda dengan gen Z, generasi milenial lebih suka berbelanja online di Tokopedia setelah Shopee, kemudian TikTok Shop, dan terakhir Lazada. Sedangkan untuk gen X, e-commerce kesukaannya setelah Shopee adalah Tokopedia, diikuti Lazada, dan terakhir TikTok Shop.

Terima kasih telah membaca sampai di sini

Dengan melakukan pendaftaran akun, saya menyetujui Aturan dan Kebijakan di GoodStats Data

atau

Untuk mempercepat proses masuk atau pembuatan akun, bisa memakai akun media sosial.

Hubungkan dengan Google Hubungkan dengan Facebook