10 Rokok Termahal di Dunia, No 1 Mencapai Rp21 Miliar per Batangnya!

Wealth Gorilla merilis daftar 25 rokok termahal di dunia. Gurkha Royal Courtesan menjadi rokok paling mahal dengan harga mencapai 21,28 miliar per batangnya..

Sebagai salah satu barang yang disukai oleh banyak orang, rokok hadir dalam berbagai jenis, rasa, dan tentunya harga. 

Tidak hanya untuk dinikmati, rokok juga dijadikan sebagai koleksi. Banyak para penggemar rokok yang mencari rokok-rokok langka dan eksklusif dijadikan koleksi mereka meski harganya bisa mencapai ratusan bahkan miliaran rupiah.

Dengan menghitung harga per batang tiap rokok hingga mempertimbangkan seberapa terbatasnya rokok-rokok ini, Wealth Gorilla mencatat 25 rokok termahal di dunia versi mereka.

Rokok-rokok tersebut memiliki harga yang fantastis karena dipengaruhi beberapa hal, mulai dari produksinya yang terbatas, tembakau yang sudah tua, dan seberapa terkenalnya merek rokok tersebut. 

Tidak hanya itu, harga rokok bisa melambung tinggi juga dikarenakan beberapa dari rokok-rokok tersebut dilapisi dengan daun emas, berlian, dan direndam dengan cognac atau konyak, yaitu alkohol premium asal Prancis.

Berdasarkan penilaian Wealth Gorilla ini, rokok paling mahal di dunia adalah Gurkha Royal Courtesan. Rokok ini memiliki harga yang sangat fantastis, yakni 1,36 juta US$ atau sekitar 21,28 miliar per batangnya. 

Gurkha Royal Courtesan dilapisi daun emas sebesar 24 karat, berlian 5 karat, dan dikirim langsung oleh utusan kepada sang pembeli.

Tidak hanya itu, rokok ini dibungkus menggunakan tembakau langka dari Himalaya, dilinting oleh beberapa penggulung terampil yang menggulung rokok ini dengan menggunakan penutup mata, dan direndam menggunakan konyak Louis XIII dari Remy Martin. 

Posisi kedua diduduki oleh rokok King of Denmark dengan harga mencapai 4.500 US$ per batang atau 70,4 juta rupiah. Rokok yang diproduksi Royal Danish ini adalah rokok terbatas yang hanya diproduksi sebanyak 30 batang per harinya. 

Rokok ketiga paling mahal di dunia adalah Gurkha Black Dragon edisi 2006. Rokok ini memiliki harga 1.150 US$ atau 17,99 juta rupiah per batang.

Kotak rokok Gurkha Black Dragon edisi 2006 ini dibuat spesial menggunakan tulang unta dan dibatasi hanya 5 kotak berisi yang 100 batang rokok. 

Terima kasih telah membaca sampai di sini

Dengan melakukan pendaftaran akun, saya menyetujui Aturan dan Kebijakan di GoodStats Data

atau

Untuk mempercepat proses masuk atau pembuatan akun, bisa memakai akun media sosial.

Hubungkan dengan Google Hubungkan dengan Facebook