10 Kampus Terbaik di Jawa versi Webometrics 2023

Kampus terbaik di Pulau Jawa dipegang oleh Universitas Indonesia, yang juga merupakan kampus terbaik di seluruh Indonesia.

10 Kampus Terbaik di Jawa versi Webometrics 2023

Sumber: Webometrics
GoodStats

Terdapat total lebih dari 100 kampus tersebar di Pulau Jawa. Beberapa kampus ternama seperti UI, UGM, hingga ITB juga terletak di Pulau Jawa. Untuk itu, tidak heran kalau banyak anak muda merantau ke Pulau Jawa hanya untuk menimba ilmu di tempat yang lebih baik. Webometrics baru-baru ini merilis daftar peringkat terbaru universitas terbaik di Indonesia. Penilaian didasarkan pada konten publikasi yang dapat diakses melalui situs masing-masing universitas. Bukan jumlah kunjungan atau traffic website yang diukur, melainkan kualitas dan kuantitas dari publikasi tersebut.

Menariknya, 10 kampus terbaik di Indonesia versi Webometrics seluruhnya terletak di Pulau Jawa.

Kampus terbaik di Pulau Jawa kini dipegang oleh Universitas Indonesia (UI). UI pertama kali didirikan pada tahun 1947 dengan nama Universiteit van Indonesie dan berpusat di kota Jakarta. Barulah pada tahun 1950, universitas tersebut berganti nama menjadi Universiteit Indonesia.

Universitas Gadjah Mada (UGM) berhasil menempati posisi kedua kampus terbaik di Pulau Jawa sekaligus di Indonesia. UGM didirikan pada tahun 1949 dengan 6 buah fakultas, yakni Fakultas Hukum, Fakultas Kedokteran, Fakultas Teknik, Fakultas Sastra dan Filsadat, Fakultas Pertanian, dan Fakultas Kedokteran Hewan.

Peringkat ketiga dipegang oleh Institut Teknologi Bandung (ITB). Kampus tersebut didirikan pada tahun 1920, menjadikannya salah satu kampus tertua di tanah air.

Terima kasih telah membaca sampai di sini

atau

Untuk mempercepat proses masuk atau pembuatan akun, bisa memakai akun media sosial.

Hubungkan dengan Google Hubungkan dengan Facebook