Bekerja di sebuah perusahaan besar menjadi salah satu impian pencari kerja atau job seeker. Selain dirasa prestise, karyawan di perusahaan besar seringkali mendapat banyak benefit. Sebut saja infrastruktur untuk bekerja, asuransi kesehatan hingga gaji yang tinggi.
Resume.io baru-baru ini merilis penelitian terkait pekerjaan. Salah satu topik yang diungkap adalah perusahaan teknologi besar yang paling kompetitif untuk pencari kerja. Sebagaimana yang dituliskan Resume.io, “kami akan melihat ribuan postingan pekerjaan LinkedIn untuk mengungkap perusahaan teknologi raksasa Amerika mana yang menerima lamaran paling banyak dan paling sedikit per harinya,”.
Netlflix menjadi perusahaan pertama yang paling banyak menerima lamaran terbanyak dari job seeker. Melirik LinkedIn, terlihat bahwa perusahaan yang fokus sebagai platform hiburan ini menerima lebih dari 80 lamaran per harinya. Lebih tepatnya lagi, Netflix dapat menerima 84.47 lamaran per hari untuk setiap lowongan pekerjaan yang ada.
Digital Information World mengungkapkan bahwa terdapat alasan mengapa banyak orang ingin bekerja di Netflix. Rupanya, Netflix merupakan perusahaan yang fokus terhadap hasil atau results-oriented.
“Karyawan telah dibagikan tugas dan target masing-masing. Selama karyawan memenuhinya, jam kerja tidak ditentukan. Karyawan juga dapat mengambil cuti sebanyak yang mereka inginkan, asalkan semua tugas diselesaikan dalam jangka waktu yang telah disepakati,” jelasnya.
Peringkat kedua dan ketiga masing-masing dipegang oleh Amazon dan Microsoft. Amazon sendiri menerima 73.25 lamaran setiap harinya per lowongan yang ditawarkan. Selain terkenal kompetitif di bidang teknologi, Amazon juga perusahaan paling kompetitif bagi job seeker untuk perusahaan retail.
“Kita tahu bahwa Amazon adalah salah satu perusahaan paling kompetitif untuk melamar di perusahaan teknologi, yang juga ada di peringkat teratas (bagian perusahaan) ritel,” jelas Resume.io.
Sedangkan Microsoft menerima 57.90 lamaran setiap harinya per lowongan kerja.
Apple dan Meta menjadi perusahaan teknologi yang menutup daftar ini. Apple sendiri menerima sekitar 53.74 lamaran dari job seeker setiap harinya per lowongan yang ditawarkan. Jumlah tersebut menempatkan Apple sebagai perusahaan keempat yang paling kompetitif untuk pencari kerja. Tidak beda jauh, Meta menyusul di urutan kelima dengan 52.42 lamaran per hari per setiap lowongan.