8 Wanita Self-Made Terkaya di Dunia

Wanita self-made terkaya di dunia jatuh kepada Rafaela Aponte-Diamant dengan total kekayaan mencapai US$28,1 miliar.

8 Wanita Self-Made Terkaya di Dunia

Sumber: Forbes
GoodStats

Dalam daftar wanita terkaya di dunia versi Forbes, hanya terdapat 1 orang saja yang sumber kekayaannya berasal dari aset atau investasi yang sepenuhnya miliknya, bukan pemberian dari warisan keluarga maupun suami. Dalam daftar tersebut, Rafaela Aponte-Diamant berada di posisi ketujuh dengan total kekayaan mencapao US$28,1 miliar. Hal tersebut sekaligus menjadikannya wanita self-made terkaya di dunia. Rafaela mendirikan perusahaan MSC dengan suaminya dan masing-masing memperoleh 50% saham dari perusahaan tersebut.

Diane Hendricks berada di urutan kedua dengan total kekayaan bersih sebesar US$14,3 miliar. Diane merupakan salah satu pendiri dari ABC Supply. Sejak kepergian suaminya di tahun 2007, Diane menjadi satu-satunya CEO dari perusahaan tersebut.

Judy Love, pendiri Love’s Travel Stops & Country Stores, berada di posisi ketiga dengan kekayaan mencapai US$10,2 miliar. Pendiri retailer Wildberries asal Rusia, Tatyana Bakalchuck, berhasil menduduki posisi keempat dengan kekayaan sebesar US$8,8 miliar.

Wu Yajun berhasil duduk di posisi kelima. Pemilik Longfor Properties tersebut memiliki kekayaan bersih sekitar US$8,4 miliar. Selain Wu, Zhong Huijuan dan Wang Laichun berhasil menjadi wanita asal China yang masuk ke dalam daftar, masing-masing di urutan ketujuh dan delapan.

Terima kasih telah membaca sampai di sini

atau

Untuk mempercepat proses masuk atau pembuatan akun, bisa memakai akun media sosial.

Hubungkan dengan Google Hubungkan dengan Facebook