Akankah Arema FC Menambah Koleksi Juara Piala Presiden?

Arema FC berhasil melangkah ke laga Final Piala Presiden 2024. Kali ini, Arema FC membuka peluang untuk menambah koleksi gelar juara Piala Presiden.

3 Tim Peraih Juara Piala Presiden Terbanyak

Sumber: PSSI
GoodStats

Arema FC berhasil melangkah ke partai Final Piala Presiden 2024. Pada laga semifinal, Arema sukses menaklukan Persis Solo dengan skor akhir 2-0 di Stadion Manahan, Surakarta, Rabu (31/7). Kali ini Arema FC membuka peluang untuk menambah koleksi gelar juara Piala Presiden.

Dua gol tanpa balas Arema FC di laga semifinal sukses dicetak pada babak kedua pertandingan. Di menit ke-24, Ramadhan Sananta sebenarnya berhasil merobek jala gawang Arema FC yang dijaga kiper Lucas Frigeri. Namun, gol tersebut dianulir karena Sananta berada dalam posisi offside.

Hingga akhirnya pada babak kedua, terciptalah gol kemenangan untuk Arema FC. Gol tersebut terjadi di menit ke-69 dan ke-82, keduanya dicetak oleh Lokolingoy. Brace dari Lokolingoy tersebut menghadiahkan satu tempat untuk Arema FC di partai final Piala Presiden 2024.

Arema FC tercatat sebagai tim dengan total koleksi gelar juara Piala Presiden terbanyak yaitu sebanyak tiga kali juara. Piala pertama Arema didapatkan pada tahun 2017. Saat itu, Arema dipertemukan dengan Pusamania Borneo di laga final. 

Dua gelar berikutnya diperoleh secara berturut-turut di tahun 2019 dan 2022. Pada edisi 2019, Arema sukses mengalahkan Persebaya di laga final, sedangkan di tahun 2022, Arema menang atas Borneo Samarinda di fase final.

Final kali ini akan menjadi kesempatan Arema menambah koleksi juara Piala Presiden untuk keempat kalinya. Di laga final ini, Arema akan menghadapi Borneo FC Minggu, 4 Agustus 2024 mendatang.

Borneo telah dulu mendapatkan tiket ke final dari kemenangannya di partai semifinal melawan Persija di Stadion Manahan, Selasa (30/7).

Borneo FC keluar sebagai juara dengan skor akhir 2-1. Persija lebih dulu unggul 0-1 lewat gol yang diciptakan oleh Firza Andika di menit ke-15. Namun di menit ke-44, Borneo sukses menyamakan kedudukan menjadi 1-1 melalui gol yang diciptakan oleh Christophe Lucio Nduwarugira.

Pertandingan terus berjalan sengit hingga ke babak extra time. Gol penentu kemenangan 2-1 Borneo FC tercipta melalui Gavin Kwan.

Baca Juga: Baru Berusia 15 Tahun, Zahaby Gholy Jadi Pemain Termuda di Piala Presiden 2024

Terima kasih telah membaca sampai di sini

atau

Untuk mempercepat proses masuk atau pembuatan akun, bisa memakai akun media sosial.

Hubungkan dengan Google Hubungkan dengan Facebook