Mengacu pada Badan Pusat Statistik (BPS), diketahui bahwa jumlah Pegawai Negeri Sipil (PNS) per tahun 2022 sebanyak 3,89 juta jiwa. Jumlah tersebut terdiri dari 1,81 juta PNS berjenis kelamin laki-laki dan 2,07 juta PNS bergender perempuan.
Melalui publikasi Statistik Indonesia 2023 milik BPS, penghitungan jumlah PNS dilakukan melalui beberapa penggolongan seperti berdasarkan provinsi, jabatan, tingkat pendidikan, tingkat kepangkatan, kelompok umur, masa kerja, dan jenis kepegawaian.
Dalam pengelompokkan menurut tingkat pendidikan terakhir, BPS membaginya menjadi 10 kategori yakni dengan penggolongan pendidikan terakhir SD, SMP, SMA, Diploma I, Diploma II, Diploma III, Diploma IV, Sarjana, Pascasarjana, dan Doktor.
Menurut pengkategorian tersebut, diketahui bahwa jumlah PNS dengan pendidikan terakhir sarjana atau S1 tempati posisi teratas dengan total 2,19 juta jiwa, yang terdiri dari 923 ribu orang laki-laki dan 1,27 juta orang perempuan.
Posisi kedua diisi oleh pendidikan terakhir SMA yang berjumlah 562 ribu orang, kemudian disusul oleh lulusan S2 atau pascasarjana sebanyak 446 ribu orang, lalu D3 yang mencapai 439 ribu orang.