Besaran Rate Obesitas di Berbagai Negara Asia Tenggara

Tingkat obesitas di negara-negara Asia Tenggara bervariasi, dengan Malaysia memiliki tingkat tertinggi di antara orang dewasa (15,6%).

Besaran Rate Obesitas Di Berbagai Negara Asia Tenggara

Sumber : Central Intelligence Agency’s World Factbook
GoodStats

Tingkat obesitas di negara-negara Asia Tenggara, yang diukur dari populasi orang dewasa, menunjukkan variasi yang signifikan dalam hal masalah kesehatan ini. Menurut data dari Central Intelligence Agency’s World Factbook, Malaysia memimpin dalam tingkat obesitas dengan persentase sebesar 15,6%, menjadikannya negara dengan tingkat obesitas tertinggi di wilayah Asia Tenggara. Dibawahnya disusul oleh Brunei Darussalam juga memiliki tingkat obesitas yang tinggi diantara yang lain yang mencapai 14,1%.

Thailand berada di peringkat ketiga dengan tingkat obesitas sekitar 10%. Sementara Indonesia sendiri mengikuti dengan angka 6,9%. Obesitas di Indonesia merupakan masalah kesehatan yang semakin meningkat dalam beberapa tahun terakhir.

Di sisi lain, terdapat pula negara-negara di Asia Tenggara yang memiliki tingkat obesitas yang cenderung lebih rendah daripada yang lain. Filipina dan Singapura memiliki tingkat obesitas yang hampir sebanding, masing-masing sekitar 6,4% dan 6,1%. Myanmar memiliki tingkat obesitas sekitar 5,8%, sementara Kamboja, Timor Leste, dan Vietnam memiliki tingkat yang lebih rendah lagi, yaitu masing-masing 3,9%, 3,8%, dan 2,1%..

Terima kasih telah membaca sampai di sini

atau

Untuk mempercepat proses masuk atau pembuatan akun, bisa memakai akun media sosial.

Hubungkan dengan Google Hubungkan dengan Facebook