Bikin Tidak Nyaman, Inilah 10 Kota Paling Berisik di Dunia

Kota-kota berikut ini menghasilkan suara berlebih hingga sudah masuk di taraf polusi suara (noise pollution).

Polusi Suara Kota-Kota Paling Berisik di Dunia

Sumber: UNEP
GoodStats

Tidak dapat dipungkiri bahwa perkotaan merupakan tempat yang bising. Mulai dari hiruk-pikuk lalu lintas hingga suara konstruksi bangunan, segala sumber suara dapat menjadi polusi.

UN Environment Programme mengeluarkan laporan bertajuk ‘Frontiers 2022: Noise, Blazes and Mismatches’. Dalam laporan tersebut, WHO (World Health Organization) menyebutkan batas bising masyarakat (community noise) yang disarankan adalah 55 desibel (dB) LAeq untuk area pemukiman luar ruangan, dan 70 dB LAeq untuk area lalu lintas dan komersial. Sebagai catatan, hasil ini berdasarkan perhitungan dalam durasi tertentu di siang hari.

Dhaka dinobatkan menjadi kota paling berisik di dunia. Salah satu kota di Bangladesh ini mempunyai polusi suara yang sangat buruk, yaitu 119 dB di tahun 2022.

Morabad di India dan Islamabad di Pakistan menjadi kota selanjutnya yang punya polusi suara terburuk. Per tahun 2022, Morabad menghasilkan suara sebesar 114 dB sedangkan Islamabad menghasilkan 105 dB.

Di peringkat ketiga dan keempat adalah Ho Chi Minh City di Vietnam dan Rajshahi di Bangladesh. Per 2022, kedua kota ini mengeluarkan polusi suara sebesar 103 dB.

Ibadan, Kupondole dan Algiers turut hadir dalam daftar ini. Ibadan sebagai salah satu kota di Nigeria ini menghasilkan suara sebesar 101 dB. Tidak berbeda jauh, Kota Kupondole di Nepal dan Kota Algiers di Algeria menghasilkan suara sebesar 100 dB.

Bangkok sebagai Ibukota Thailand juga hadir sebagai salah satu kota di dunia dengan polusi suara yang tinggi. Per 2022, kota ini menghasilkan 99 dB suara.

New York menjadi penutup dalam daftar ini. Menduduki peringkat kesepuluh, kota besar di Amerika Serikat ini menghasilkan suara sebesar 95 dB. Hal ini dinilai tidak mengherankan, mengingat New York sedari dulu terkenal dengan lalu lintas super padat sekaligus kepadatan penduduknya yang tinggi.

Terima kasih telah membaca sampai di sini

atau

Untuk mempercepat proses masuk atau pembuatan akun, bisa memakai akun media sosial.

Hubungkan dengan Google Hubungkan dengan Facebook