Salah satu survei Indikator Politik Indonesia berjudul Swing Voters, Efek Sosialisasi, dan Tren Elektoral Jelang Pilpres 2024 mengungkapkan, Ganjar Pranowo, salah satu bakal calon presiden pada Pilpres 2024 mendatang, dipersepsi publik sebagai bacapres yang mendapat dukungan paling besar dari Jokowi. Sebanyak 40,6% responden menilai bahwa mantan Gubernur Jawa Timur tersebut terlihat sering memperoleh dukungan, baik langsung maupun tidak langsung, dari Presiden Joko Widodo.
Sementara itu, bacapres Prabowo Subianto memperoleh proporsi sebesar 27,5%. Anies Baswedan berada di posisi terakhir dengan hanya 6,3%. Meski begitu, sebanyak 25,5% responden memilih untuk tidak menjawab atau mengaku tidak tahu terkait bacapres mana yang paling didukung oleh Kokowi.
Menariknya 65,3% responden menyatakan bahwa Presiden Jokowi harusnya tetap bersikap netral hingga akhir dan tidak berpihak pada capres manapun. 27,8% responden lain menilai Jokowi berhak menyatakan dukungannya pada salah satu capres.
Survei Indikator Politik Indonesia berhasil menggaet total 1.200 responden dari seluruh Indonesia. Untuk memperoleh hasil akurat, survei kemudian di-oversample di 10 provinsi tanah air, mulai dari DKI Jakarta hingga Sumatra Utara, dengan total sample sebanyak 400 responden per provinsi. Akhirnya, berhasil terkumpul total 4.090 buah sample.