Impor Beras Januari 2024 Meledak Tinggi, Lebih dari 100%

Menjelang pemilu, impor beras RI pada Januari 2024 meningkat drastis, nilainya bahkan naik hingga 135,12% yoy.

Volume Impor Beras Indonesia

Sumber: Badan Pusat Statistik
GoodStats

Volume impor beras pada bulan Januari 2024 ini berhasil mengungguli total impor beras selama pandemi berlangsung, dari tahun 2022 ke belakang. Badan Pusat Statistik (BPS) mengungkapkan bahwa Indonesia mengimpor 443.910 ton beras pada Januari 2024 ini, yang mana volume tersebut lebih tinggi dibandingkan volume impor beras di tahun 2022 sebesar 429.201 ton.

Tidak hanya itu, volume impor beras di bulan Januari 2024 tersebut juga lebih tinggi dibandingkan volume impor beras di tahun 2021 sebesar 407.740 ton dan di tahun 2020 sebesar 356.290 ton. Volume impor ini juga meningkat jauh dibandingkan pada periode Januari 2023, di mana volume impornya hanya di angka 243.660 ton.

Plt. Kepala BPS, Amalia A. Widyasanti, turut mengungkapkan bahwa nilai impor beras pada Januari 2024 juga naik 135,12% (year-on-year/yoy) dibanding tahun 2023 yang sebesar US$118,7 juta.

“Impor beras Januari 2024 adalah senilai US$279,2 juta,” ujarnya dalam Rilis BPS. Lebih lanjut, BPS menyebutkan bahwa impor beras kebanyakan berasal dari Thailand, dengan total nilai mencapai US$153 juta, disusul Pakistan dengan US$79,3 juta, dan Myanmar senilai US$23,98 juta.

Amalia mengungkapkan bahwa nilai impor beras sangat tergantung ada kebijakan pemerintah, sehingga polanya pun sulit untuk diprediksi. “Impor beras ini kan tidak dilepas ke pasar tetapi tergantung kepada kebijakan. Sehingga pola-pola impornya tidak ada yang bisa kita ketahui secara pasti tergantung dari kebijakan impor beras tersebut yang ditetapkan oleh pemerintah,” tambahnya.

Terima kasih telah membaca sampai di sini

atau

Untuk mempercepat proses masuk atau pembuatan akun, bisa memakai akun media sosial.

Hubungkan dengan Google Hubungkan dengan Facebook