Kereta Api Jadi Transportasi Nasional yang Paling Banyak Digunakan

Penumpang kereta api tembus hingga 34 juta penumpang pada periode Januari 2024.

Jumlah Penumpang Transportasi Nasional (Januari 2024)

Sumber : Badan Pusat Statistik
GoodStats

Badan Pusat Statistik (BPS) telah memperbarui data perkembangan transportasi nasional untuk periode Januari 2024. Data ini dipublikasikan dalam bentuk infografis di situs resminya pada Jumat (1/3/2024) silam.

Hasilnya, kereta api masih menjadi transportasi nasional yang paling banyak digunakan masyarakat Indonesia dengan jumlah mencapai 34,1 juta penumpang. Meski demikian, jumlah penumpang kereta api ini telah turun sebesar 4,56% dibandingkan data pada Desember 2023.

Adapun laju pertumbuhan penumpang kereta api berada di angka 34,13%, dengan pertumbuhan terendah berada di daerah Jawa non-Jabodetabek yang turun sebesar 19,53% pada Januari 2024.

Selain itu, transportasi udara domestik menduduki peringkat kedua dengan 4,8 juta penumpang yang tercatat pada periode Januari 2024. Sementara untuk laju pertumbuhan penumpangnya sendiri berada di angka 4,83%, turun sebesar 0,77% dibandingkan data periode Desember 2023.

Berikutnya, penumpang angkutan laut tercatat ada sebanyak 1,7 juta orang pada Januari 2024. Jumlah ini telah turun sebesar 11,09% dibandingkan data periode Desember 2023.

Adapun laju pertumbuhan penumpang angkutan laut berada di angka 1,67%, hanya turun sebesar 0,21% dibandingkan Desember 2023. Laju pertumbuhan terendahnya sendiri ada di Pelabuhan Tanjung Priok, yaitu turun sebesar 22,45%.

Selanjutnya, penumpang udara internasional pada Januari 2024 tercatat ada sebanyak 1,5 juta orang. Adapun laju pertumbuhan penumpangnya berada di angka 1,48%.

Meskipun jumlahnya paling sedikit di antara transportasi nasional lainnya, tetapi penumpang udara internasional telah menunjukkan peningkatan penumpang sebesar 0,41% dibandingkan data Desember 2023.

Terima kasih telah membaca sampai di sini

atau

Untuk mempercepat proses masuk atau pembuatan akun, bisa memakai akun media sosial.

Hubungkan dengan Google Hubungkan dengan Facebook