Pelayanan Kereta Cepat Whoosh Dinilai Sangat Responsif

Penumpang Whoosh mencapai 17-18 ribu pada hari biasa dan 18-22 ribu pada akhir pekan sejak Juli 2024.

Tingkat Kepuasan Terhadap Petugas Kereta Cepat Whoosh

Sumber: Populix
GoodStats

Whoosh (Waktu Hemat Operasional Optimal Sistem Hebat) merupakan layanan kereta tercepat pertama di Indonesia bahkan Asia Tenggara dengan kecepatan mencapai 350 km per jam serta melayani 4 stasiun di Jakarta hingga Bandung yaitu Stasiun Halim, Karawang, Padalarang, dan Tegalluar.

Meski diresmikan pada 2 Oktober 2023, Whoosh telah mendapatkan 1 juta penumpang selama 2 bulan (17 Oktober - 25 Desember 2023). Menurut informasi Whoosh dalam Antara, penumpang kereta cepat ini dapat mencapai 17-18 ribu pada weekdays dan 18-22 ribu pada weekend sejak bulan Juli 2024.

Tentu jumlah penumpang Whoosh yang banyak juga tidak terlepas dari kepuasan para penumpang, terutama segi pelayanan pelanggan dari pihak petugas kereta. Menurut survei dari Populix, 227 penumpang mengaku bahwa para kru Whoosh sangat responsif dalam memberikan pelayanan (51%) dan 41% cukup responsif. Para petugas Whoosh menjalankan SOP dengan baik sehingga risiko masalah teknis dapat diminimalkan dan kelancaran operasional.

Kepuasan para penumpang ini juga tidak terlepas dari inovasi pihak KCIC. Inovasi tersebut berupa program Whoosh Experience yaitu layanan gratis untuk para penumpang pada 2-16 Oktober 2023.

Whoosh juga bekerja sama dengan berbagai pihak untuk menyediakan kereta makan agar para penumpang dapat belanja makanan, minuman, dan kebutuhan lainnya. Pelayanan lainnya termasuk menyediakan layanan khusus untuk para key passenger, seperti memiliki pendamping dari konduktor bahkan pramugari agar mereka dapat menggunakan kereta Whoosh dengan nyaman.

Akibat dari inovasi hebat tersebut, banyak masyarakat berminat untuk membeli ulang tiket Whoosh untuk menikmati kembali layanan kereta cepat tersebut. Masyarakat yang juga belum dapat menggunakan kereta Whoosh juga memiliki ekspektasi yang tinggi akan moda ini.

Baca Juga: Penumpang Whoosh Selama Mudik Lebaran Capai 200 Ribu

Terima kasih telah membaca sampai di sini

atau

Untuk mempercepat proses masuk atau pembuatan akun, bisa memakai akun media sosial.

Hubungkan dengan Google Hubungkan dengan Facebook