Samsung Galaxy S24 Series Jadi Smartphone GenAI Paling Laris 2024

Smartphone dengan GenAI memanfaatkan model AI generatif untuk memaksimalkan pengalaman pengguna. Series Samsung Galaxy S24 jadi pilihan terlaris!.

Smartphone GenAI Paling Laris 2024

Sumber: Counterpoint Research
GoodStats

Pada kuartal pertama tahun 2024, smartphone yang dilengkapi dengan kemampuan Generative AI (GenAI) menyumbang sebesar 6% terhadap penjualan smartphone global. Menurut penelitian terbaru dari Counterpoint’s Global Handset Model Sales Tracker, kemampuan GenAI telah membuka peluang baru bagi merek smartphone yang berpotensi mendorong pertumbuhan pasar dalam beberapa tahun mendatang.

Jumlah model smartphone berkemampuan GenAI meningkat dari 16 menjadi lebih dari 30 hanya dalam kuartal pertama. Hal ini menunjukkan minat yang semakin besar dari berbagai merek dalam segmen industri elektronik.

Samsung Galaxy S24 Ultra menjadi smartphone berkemampuan GenAI terlaris, menguasai lebih dari 30% pangsa pasar. Kampanye pemasaran Samsung yang menyoroti kemampuan GenAI Galaxy S24, ditambah dengan kehadirannya secara global yang sudah mapan, membuat merek ini mengambil 58% pangsa segmen GenAI.

Fitur-fitur GenAI seperti chat/note assist, circle to search, dan live translate semakin populer di kalangan pengguna dan mendapatkan ulasan positif awal.

Merek-merek asal Tiongkok menduduki enam posisi dalam daftar 10 besar. Xiaomi 14 dan Vivo X100 masing-masing menduduki peringkat keempat dan kelima. Merek-merek terkemuka asal Tiongkok seperti Xiaomi, Vivo, HONOR, dan OPPO secara masif mengintegrasikan fitur-fitur GenAI dalam produk mereka, termasuk fitur-fitur seperti AI-generated portraits, AI eraser tools, dan asisten virtual.

Pada tahun 2024, diperkirakan smartphone berkemampuan GenAI akan berkontribusi sebesar 11% terhadap keseluruhan pasar smartphone seiring dengan munculnya kasus penggunaan baru dan meningkatnya kesadaran konsumen terhadap segmen ini. Fitur-fitur yang berfokus pada media dan asisten virtual yang dipersonalisasi diperkirakan akan menjadi pendorong utama adopsi.

Dari sisi perangkat keras, lebih banyak chipset berkemampuan GenAI dari perusahaan semikonduktor utama dengan harga terjangkau akan semakin membantu pertumbuhan segmen ini. Apple juga digadang-gadang akan masuk ke dalam segmen GenAI melalui lini iPhone 2024.

Terima kasih telah membaca sampai di sini

atau

Untuk mempercepat proses masuk atau pembuatan akun, bisa memakai akun media sosial.

Hubungkan dengan Google Hubungkan dengan Facebook