Gaya hidup anak muda kini makin lekat dengan kebutuhan tampil percaya diri, termasuk lewat wewangian yang melekat sepanjang hari. Parfum bukan lagi sekadar pelengkap penampilan, melainkan bagian dari ekspresi diri. Tak heran jika produk ini kian diburu, terutama di platform e-commerce seperti Shopee yang menjadi destinasi belanja favorit masyarakat Indonesia.
Dalam analisa yang dilakukan oleh Compas, terlihat bagaimana kompetisi merek parfum memanas di pasar online. Dari ribuan brand yang bersaing di Shopee Indonesia sepanjang Januari hingga Maret 2025, HMNS muncul sebagai pemimpin pasar dengan pangsa 3,56%, tipis di atas Saff & Co. yang menempati posisi kedua dengan 3,55%.
Di posisi ketiga ada Mykonos dengan pangsa pasar 3,11%, disusul oleh Octarine (2,05%) dan Scarlett (1,86%). Nama-nama ini menunjukkan dominasi produk lokal di tengah tren parfum yang semakin variatif, baik dari sisi aroma maupun desain kemasan.
Beberapa merek lain yang juga masuk daftar 10 besar antara lain Evangeline (1,81%), Miniso (1,3%), hingga brand internasional seperti Carolina Herrera (1,07%). Sementara itu, Onix (1,03%) dan Afnan Perfumes (1,02%) juga melengkapi daftar.
Sebagai informasi, dari 10 brand teratas ini, 7 di antaranya merupakan merek lokal asal Indonesia, yakni HMNS, Saff & Co., Mykonos, Octarine, Scarlett, Evangeline, dan Onix. Hal ini mencerminkan meningkatnya kepercayaan konsumen terhadap kualitas parfum lokal yang kini mampu bersaing dari segi aroma, ketahanan, hingga kemasan.
Sementara sisanya merupakan brand internasional yakni Miniso asal China, Carolina Herrera asal Amerika Serikat, serta Afnan Perfumes dari Uni Emirate Arab.
Data ini dikumpulkan dari toko resmi dan non-resmi di Shopee, dengan catatan hanya produk yang memiliki rating di atas bintang empat yang dihitung. Hal ini mencerminkan tidak hanya tingkat penjualan yang tinggi, tetapi juga kepuasan konsumen terhadap kualitas parfum yang mereka beli secara online.
Baca Juga: 10 Sunscreen Terlaris di Shopee 2025, Mana Favoritmu?
Sumber:
https://www.instagram.com/p/DLOw64By5L2/?utm_source=ig_web_copy_link&igsh=MzRlODBiNWFlZA==