10 Negara Ini Punya Spesies Ular Terbanyak di Dunia, Ada Indonesia

Dari 10 negara dengan spesies ular terbanyak, 3 di antaranya berada di Asia Tenggara.

10 Negara Ini Punya Spesies Ular Terbanyak di Dunia

Sumber: Survey RepFocus
GoodStats

Ular dikenal sebagai hewan yang mematikan, meskipun tidak semua ular beracun. Secara keseluruhan, terdapat sekitar 4.108 spesies ular yang telah ditemukan per Maret 2024. Angka ini menempatkan ular sebagai reptil dengan spesies terbanyak kedua di dunia setelah kadal. Menariknya, hanya 600 di antaranya yang memiliki bisa. 

Indonesia merupakan rumah bagi berbagai jenis ular. Menurut survei yang dipublikasi RepFocus, Indonesia adalah negara kedua dengan jumlah spesies ular terbanyak di dunia.

Bukan Brasil, ternyata Meksiko merupakan negara terkaya di dunia berdasarkan spesies ularnya. Terdapat 438 spesies ular di negara ini. Spesies Mojave Hijau adalah ular berbisa yang umum ditemukan di Meksiko.

Di posisi kedua ada Brasil yang terkenal dengan spesies Anaconda. Hutan hujan di Brasil adalah rumah bagi 420 spesies ular yang dimiliki negara ini. Awal tahun 2024 ini, terdapat spesies baru yang ditemukan di sini, yaitu Anaconda Hijau.

Menurut RepFocus, Indonesia memiliki 376 spesies ular. Ada banyak ular berbisa yang berkembang biak di Indonesia. Tidak hanya di hutan, namun juga di perairan, tak terkecuali di antara terumbu karang.

India menempati posisi keempat total dengan 305 spesies ular. Salah satu ular endemik India adalah spesies King Cobra yang terkenal dengan bisanya yang mematikan.

Kolombia memiliki spesies ular yang tidak jauh dari India. Terdapat 301 spesies ular di negara ini. Sementara itu, Cina dan Ekuador memiliki masing-masing 246 dan 241 spesies ular di seluruh penjuru negerinya.

Asia Tenggara memang dikenal sebagai rumah bagi banyak spesies ular. Di posisi delapan dan sembilan, Vietnam dan Malaysia masing-masing mempunyai 226 dan 216 spesies ular. 

Menutup daftar sepuluh besar negara dengan spesies ular terbanyak berasal dari benua Australia. Sebagai benua dengan populasi ular terbanyak di dunia, negara Australia masuk ke dalam daftar dengan total 215 spesies ular. 

Baca Juga: Rapor Perburuan dan Perdagangan Flora Fauna Ilegal

Terima kasih telah membaca sampai di sini

atau

Untuk mempercepat proses masuk atau pembuatan akun, bisa memakai akun media sosial.

Hubungkan dengan Google Hubungkan dengan Facebook