10 PTN Penerima KIP-K Terbanyak di SNMPTN 2022

Sebanyak 35,570 calon mahasiswa menerima beasiswa KIP-K pada SNMPTN tahun 2022.

10 PTN Penerima KIP-K Terbanyak di SNMPTN 2022

Sumber : LTMPT
GoodStats

Mengutip Universitas Esa Unggul, Kartu Indonesia Pintar Kuliah (KIP-K) sebutan untuk beasiswa yang diperuntukkan bagi lulusan SMA/Sederajat yang mencalonkan diri menjadi mahasiswa. Beasiswa ini diberikan kepada seluruh anak yang mempunyai keterbatasan ekonomi namun berprestasi secara akademik. 

Besaran beasiswa ini diberikan secara 100% dengan waktu maksimal 8 semester (sarjana) dan 6 semester (diploma). Melansir data Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT), terdapat 10 perguruan tinggi negeri (PTN) yang menerima KIP-K terbanyak pada SNMPTN 2022.

Posisi pertama, ada Universitas Negeri Padang (UNP) yang menampung 1379 orang, dilanjutkan urutan kedua oleh Universitas Lampung (UNILA) dengan 1093 orang. Disusul Universitas Syiah Kuala (UNSYIAH) yang bertempat di Banda Aceh mencapai 1021 orang.

Peringkat keempat diisi Universitas Sulawesi Barat (UNSULBAR) dengan 899 orang, kemudian posisi kelima ada Universitas Negeri Gorontalo (UNG) yang mampu menampung sebanyak 867 orang.

Urutan keenam disematkan kepada Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) yang menerima sebanyak 849 orang. Dalam data ini, hanya UPI satu-satunya universitas di pulau Jawa yang masuk daftar penerima KIP-K terbanyak di SNMPTN.

Ketujuh ada Universitas Negeri Malang (UM) dengan 790 orang, lalu Universitas Jambi (UNJA) di urutan kedelapan dengan total 779 orang, sembilan ada Universitas Tadulako (UNTAD) mencapai 754 orang dan terakhir Universitas Malikussaleh (UNIMAL) sebanyak 740 orang.

 

Terima kasih telah membaca sampai di sini

atau

Untuk mempercepat proses masuk atau pembuatan akun, bisa memakai akun media sosial.

Hubungkan dengan Google Hubungkan dengan Facebook