Banyak tradisi, ibadah, dan kegiatan pada bulan Ramadan yang berkembang di tengah kehidupan masyarakat Indonesia. Buka puasa, sahur, belanja baju lebaran, hingga salat tarawih merupakan kegiatan yang sering dilakukan umat muslim di bulan suci satu ini.
Tentunya, momen tersebut juga tak luput untuk diabadikan dan dibagikan warga muslim kepada orang lain melalui akun pribadi media sosialnya. Lantas, kegiatan apa saja yang sering dibagikan warga muslim di Indonesia selama Ramadan tahun ini?
Menurut hasil survei Populix kepada 1.029 responden muslim pada periode 22-25 Februari 2024, 81% responden menyatakan akan menggunakan media sosialnya untuk membagikan aktivitasnya selama bulan Ramadan.
Adapun, aktivitas yang paling banyak hendak dibagikan oleh responden muslim adalah kegiatan buka bersama. Angka persentasenya mencapai 70% atau menjadi pilihan mayoritas responden, tepatnya sekitar 721 responden.
Menu buka puasa menjadi aktivitas selanjutnya yang dipilih oleh 64% responden muslim untuk dibagikan di media sosial mereka. Populix juga menggaris bawahi aktivitas satu ini banyak dipilih oleh responden muslim yang berjenis kelamin perempuan.
Di sisi lain, menu sahur memiliki selisih persentase yang cukup jauh dengan pilihan responden muslim untuk membagikan menu buka puasa di media sosialnya. Angka persentasenya hanya mencapai 40%, selisih 24% dengan menu buka puasa.
Hasil ini diikuti dengan kegiatan mendengarkan ceramah (36%), belanja (35%), salat tarawih (31%), dan charity (30%) sebagai aktivitas yang ingin dibagikan oleh responden muslim selama Ramadan 2024.
Adapun Populix juga mencatat Instagram dan WhatsApp melalui fitur stories dan pesan menjadi saluran yang dipilih oleh mayoritas responden untuk membagikan kegiatannya selama Ramadan tahun ini. Di mana sebanyak 79% responden memilih instagram, 74% memilih WhatsApp Stories, dan 62% memilih WhatsApp Message.