Kecap merupakan bumbu khas dalam masakan Indonesia yang telah menjadi bagian penting dari kuliner tanah air. Sebagai negara dengan kekayaan kuliner yang beragam, Indonesia memiliki berbagai merek kecap yang menjadi pilihan yang bisa dipilih di tengah masyarakat.
Lembaga Kurious telah melakukan survei untuk mengukur presentase merek kecap yang biasa digunakan oleh masyarakat Indonesia. Dalam hasil survei yang dikeluarkan Kurious tersebut, kecap merek Bango muncul sebagai merek kecap yang paling dominan, dengan presentase sebesar 80,5%.
Kecap Bango merupakan kecap yang diproduksi oleh PT Anugrah Mutu Bersama dan PT Sekar Laut Tbk untuk PT Unilever Indonesia. Merek ini telah didirikan sejak tahun 1928 oleh seseorang bernama Tjoa Pit Boen.
Di posisi kedua, terdapat kecap merek ABC dengan presentase 58,6%. Kecap ABC sendiri merupakan kecap yang diproduksi oleh PT Heinz ABC Indonesia. Kecap merek Sedaap berada pada posisi ketiga dalam hasil survei ini. Kecap merek Sedaap memperoleh angka ppilihan responden sebesar 42,1%. Kecap ini merupakan kecap hasil produksi PT Bumi Alam Segar (Wingsfood).
Sementara itu, Indofood Kecap Manis dari PT Indofood Sukses Makmur Tbk, berada pada posisi selanjutnya dengan presentase sebesar 23,2%. Pada posisi akhir, terdapat merek Kecap Banteng SH dan Tropicana Slim yang memiliki presentase masing-masing 2,7% dan 2,6%.
Data survei ini mencerminkan beragamnya preferensi masyarakat Indonesia dalam memilih merek kecap sesuai dengan selera dan kebutuhan mereka. Setiap merek memiliki ciri khas dan varian rasa yang berbeda, sehingga mampu memenuhi berbagai jenis masakan dari berbagai daerah di Indonesia.