Jawa Barat Jadi Provinsi Pemilik Produk Bersertifikat Halal Terbanyak 2023

Halal lifestyle telah menjadi tren global yang tidak hanya diikuti oleh umat Muslim, tetapi juga oleh masyarakat umum, termasuk non-Muslim.

5 Provinsi dengan Distribusi Produk Bersertifikat Halal Terbanyak di Indonesia 2023

Sumber: Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal
GoodStats

Meningkatnya tren halal lifestyle di berbagai kalangan masyarakat, baik dalam maupun luar negeri, sangat berpengaruh terhadap perkembangan pasar halal global. Diproyeksikan bahwa konsumsi produk halal di tingkat global pada tahun 2027 mencapai US$3,1 triliun atau sekitar Rp47.151 triliun.

Sebagai salah satu negara dengan populasi Muslim terbesar di dunia, Indonesia merespon lonjakan permintaan akan produk halal dengan mendorong pentingnya sertifikasi halal sebagai standar yang memastikan produk tersebut memenuhi ketentuan syariah. Kewajiban bersertifikat halal ini sesuai Peraturan Pemerintah Nomor 39 Tahun 2021 tentang Penyelenggaraan Bidang Jaminan Produk Halal.

Dalam hal ini, Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH) mencatat Jawa Barat menduduki peringkat pertama provinsi penyumbang jumlah produk bersertifikat halal terbanyak dari seluruh provinsi di Indonesia, mencapai 694.684 pada tahun 2023. Mayoritas produk berasal dari kategori makanan dan minuman, sejalan dengan melimpahnya ragam kuliner di berbagai daerah di Jawa Barat.

Posisi kedua diisi oleh Jawa Tengah dengan total 535.624 produk bersertifikat halal. Produk yang mendominasi di provinsi ini, selain makanan dan minuman, adalah fesyen, termasuk pakaian dan aksesoris yang dirancang sesuai dengan prinsip kehalalan. Hal ini dapat dilihat salah satunya di Galeri Halal, yang menampilkan beragam produk unggulan dari UMKM lokal sebagai cerminan kreativitas dan inovasi masyarakat setempat. 

Sertifikasi halal kini tidak lagi dipandang sebagai kebutuhan yang terbatas pada kelompok konsumen Muslim, melainkan telah menjadi standar global yang diterima luas. Di berbagai negara, termasuk di pasar non-Muslim, sertifikasi halal dinilai sebagai jaminan kualitas yang mencakup aspek kebersihan, kesehatan, dan keamanan produk, yang relevan bagi semua konsumen.  

Dengan terus mendorong pelaku usaha untuk mengikuti jejak serupa, Indonesia dapat memperkuat posisinya sebagai pemain utama dalam industri halal internasional, sambil tetap menjaga kepuasan konsumen lokal yang semakin kritis terhadap pilihan konsumsi mereka.

Baca Juga: Pertimbangan Utama Konsumen Saat Beli Skincare, Halal Nomor 1

Terima kasih telah membaca sampai di sini

atau

Untuk mempercepat proses masuk atau pembuatan akun, bisa memakai akun media sosial.

Hubungkan dengan Google Hubungkan dengan Facebook