Karya Post Malone Sampai Olivia Rodrigo, 10 Album Musik Ini Paling Banyak Diputar di Spotify!

Album The Diamond Collection dari Post Malone masih jadi album paling banyak diputar di Spotify, dengan jumlah pemutaran saat ini mencapai 27 miliar.

10 Album Paling Banyak Diputar via Spotify (per Oktober 2024)

Sumber: Kworb/Spotify
GoodStats

Bagi para penikmat musik, pastinya sudah sangat familiar dengan istilah “album”. Mengutip Mogul, platform musik industri terkemuka, album berfungsi sebagai “jendela” bagi pendengar untuk mendengar dan merasakan setiap koleksi/susunan lagu sebagai satu kesatuan yang kohesif; membuat narasi dan membagikan visi si artis melalui dinamika antarlagu.

Mengutip Kworb, sebuah situs statistik platform musik, pemutaran tertinggi album melalui Spotify sudah mencapai angka miliaran, dengan 10 album teratas yang memiliki jumlah putaran di atas 10 miliar.

Album dengan jumlah pemutaran terbanyak pada peringkat 9 dan 10 dipegang oleh Dua Lipa. Albumnya bertajuk Future Nostalgia berada tepat di atas self-titled albumnya yaitu Dua Lipa. Pemutaran dua album ini mencapai angka 12 miliar! 

Beranjak, Linkin Park Papercuts menempati peringkat 8 dengan jumlah pemutaran sebanyak 13 miliar, unggul 1 miliar dibanding dua album milik Dua Lipa. Peringkat ke-7 dan ke-6 ditempati oleh The Weeknd After Hours dan Post Malone Hollywood’s Bleeding yang pemutarannya masih sama-sama di kisaran 13 miliar.

SOUR dari Olivia Rodrigo menempati peringkat 5 dengan jumlah pemutaran sebanyak 13,4 miliar kali hingga 21 Oktober 2024, membuatnya menjadi artis perempuan dengan jumlah pemutaran album terbanyak. Album ini juga memecahkan banyak rekor dan mendapatkan berbagai penghargaan ternama.

Peringkat 3 dan 4 ditempati oleh Ed Sheeran ÷ dan The Weeknd Starboy. Jumlah pemutaran album dari kedua artis ini angkanya mencapai 15 miliar. Selain Dua Lipa, The Weeknd juga menjadi artis dengan dua album yang mencapai top 10 album dengan pemutaran terbanyak di Spotify.

Peringkat 2 datang dari Bad Bunny Un Verano Sin Ti, satu-satunya album berbahasa Spanyol di daftar ini. Artis yang berasal dari Puerto Rico ini mendapatkan jumlah pemutaran mencapai 17 miliar pada album tersebut.

Peringkat pertama masih diduduki oleh Post Malone dengan album kompilasinya yaitu The Diamond Collection yang telah diputar setidaknya sebanyak 27 miliar kali.  Album ini menampilkan single-single hit dari Post Malone dan juga sebagai penanda seberapa besar pencapaian Post Malone sebagai artis.

“‘The Diamond Collection’ may have not picked the best songs to feature, but it was a fun experience looking back on Post Malone”, ulas Gary Jackson, penulis senior untuk The Trend Online, dikutip Senin (21/10).

Perolehan pemutaran album yang telah mencapai miliaran ini, jadi bukti perkembangan masif industri musik dunia khususnya di era platform digital.

Baca Juga: Album Bertajuk 1989 Jadi Album Taylor Swift Paling Laris

Terima kasih telah membaca sampai di sini

atau

Untuk mempercepat proses masuk atau pembuatan akun, bisa memakai akun media sosial.

Hubungkan dengan Google Hubungkan dengan Facebook