Merek Mi Instan Favorit Orang Indonesia

Indomie jadi mi instan favorit orang Indonesia selama 5 tahun berturut-turut..

Top Brand Mi Instan di Indonesia 2024

Sumber: Top Brand Award
GoodStats

World Instant Noodles Association (WINA) mencatat konsumsi mi instan di dunia mencapai 121,2 miliar bungkus dalam setahun selama tahun 2023. Indonesia menjadi negara dengan konsumsi mi instan terbanyak kedua di dunia yang mencapai 14,2 juta bungkus.

Hal ini menunjukkan bahwa banyak masyarakat Indonesia yang suka mengkonsumsi mi instan. Lalu, apa merek mi instan favorit orang Indonesia?

Berdasarkan hasil survei yang dilakukan oleh Top Brand Award, Indomie menjadi merek mi instant favorit Indonesia selama 5 tahun berturut turut sejak tahun 2020 hingga 2024. Indomie menunjukkan angka yang konsisten dan selalu berada di atas 70%.

Top Brand Award merupakan ajang penghargaan untuk brand-brand di Indonesia yang memiliki lebih dari 500 kategori penghargaan. Pemenang Top Brand Award dipilih berdasarkan hasil survei yang dilakukan secara independen oleh Frontier.

Survei melibatkan lebih dari 12.000 responden dan dilaksanakan serentak di 15 kota besar Indonesia. Kota-kota besar itu meliputi: Jakarta, Bandung, Semarang, Yogyakarta, Surabaya, Malang, Medan, Palembang, Pekanbaru, Samarinda, Balikpapan, Banjarmasin, Makassar, Manado dan Denpasar.

Hasil survei awal tahun 2024 menunjukkan 71,2% responden menyebutkan Indomie sebagai mi instan favorit mereka. Mie Sedaap berada di posisi dua dengan persentase sebesar 13,9%, disusul oleh Gaga 100 sebesar 4,2%. Merek lain yang disukai adalah ABC sebesar 2,9%, Sarimi 2,4%, dan Supermi 1,9%.

Terima kasih telah membaca sampai di sini

atau

Untuk mempercepat proses masuk atau pembuatan akun, bisa memakai akun media sosial.

Hubungkan dengan Google Hubungkan dengan Facebook