10 Negara Utama Tujuan Ekspor Beras Amerika Serikat 2023

Bukan negara utama penghasil beras, Amerika Serikat tetap aktif mengekspor beras. Jepang menjadi negara tujuan utamanya.

10 Negara Tujuan Utama Ekspor Beras AS 2023

Sumber : USDA
GoodStats

Amerika Serikat (AS), negara yang lebih dikenal dengan produksi jagung dan gandumnya, ternyata juga memiliki peran yang signifikan dalam pasar beras global. Memang Amerika Serikat bukanlah negara penghasil beras terbesar di dunia, negara adidaya tersebut hanya memproduksi kurang dari 2 persen beras dunia

Meski begitu, Amerika tercatat menjadi salah satu negara pengekspor beras terbesar di dunia. Beberapa negara bagian seperti Arkansas, California, Louisiana, Mississippi, Missouri, dan Texas menjadi tempat utama budidaya padi di Amerika Serikat.

Dengan teknologi pertanian yang maju dan kualitas beras yang kompetitif, AS berhasil menembus pasar internasional. Berdasarkan data United States Department of Agriculture (USDA), ekspor merupakan hal yang penting bagi industri beras AS, dengan sekitar 40-45% hasil panennya masuk ke pasar global.

Sebagian besar ekspor berasnya dilakukan ke Asia, Meksiko, Amerika Tengah, Amerika Selatan, Karibia, Timur Tengah, dan Kanada. AS juga mengirimkan berasnya dalam volume yang lebih kecil ke Uni Eropa dan Afrika Sub-Sahara.

Pada tahun 2023, total nilai ekspor beras Amerika mencapai US$2,03 miliar. Menurut USDA, pasar utama ekspor beras AS kebanyakan ada pada negara-negara Asia. 

Jepang dengan nilai ekspor sebesar US$414 juta menjadi negara utama tujuan ekspor beras AS. Di tahun 2022 lalu, Jepang juga menjadi negara tujuan utama, dengan nilai mencapai US$293 juta.

Meksiko berada di urutan kedua dengan nilai ekspor US$281,43 juta, diikuti Haiti sebesar US$264,49 juta, Kanada dengan nilai US$201,65 juta, dan Irak sebesar US$149,16 juta.

Negara tujuan utama ekspor beras AS lainnya adalah Arab Saudi, Honduras, Korea Selatan, Kolombia, dan Yordania.

Baca Juga: Harga Beras Grosir: Perubahan dari Januari hingga September 2024

Terima kasih telah membaca sampai di sini

atau

Untuk mempercepat proses masuk atau pembuatan akun, bisa memakai akun media sosial.

Hubungkan dengan Google Hubungkan dengan Facebook