10 Wilayah Indonesia dengan Udara Terbersih Sepanjang 2024

Kota Sorong jadi wilayah dengan udara terbersih tahun 2024, rata-rata konsentrasi PM2,5 hanya 7 μg/m3.

10 Wilayah Indonesia dengan Konsentrasi PM2,5 Terendah

Sumber: IQ Air
GoodStats

Udara bersih merupakan hak bagi semua manusia untuk mewujudkan hidup yang sehat dan sejahtera. Sayangnya saat ini udara di bumi semakin tercemar akibat masifnya pertumbuhan penduduk serta berbagai aktivitas manusia yang mengeluarkan emisi ke atmosfer. Menurut World Health Organization (WHO), pada tahun 2019, 99% penduduk dunia tinggal di wilayah dengan kualitas udara di bawah standar WHO. Konsentrasi particulate matter 2,5 (PM2,5) merupakan salah satu indikator kualitas udara. WHO menetapkan konsentrasi PM2,5 di rentang 0 – 5 μg/m3 sebagai standar udara bersih.

Berdasarkan data IQ Air, pada tahun 2024 Sorong menjadi wilayah dengan udara terbersih di Indonesia. Rata-rata konsentrasi PM2,5 Sorong di tahun 2024 hanya sebesar 7 μg/m3.

Kota Sampit (Ibu kota Kabupaten Kotawaringin) menjadi wilayah dengan kualitas udara terbaik kedua, konsentrasi PM2,5 di wilayah ini hanya 7,5 μg/m3. Kualitas udara Sintang masuk ke dalam tiga besar dengan konsentrasi rata-rata PM2,5 di angka 8,8 μg/m3.

Kota Pangkalan Bun (Ibu kota Kabupaten Kotawaringin Barat) ada di urutan keempat dengan konsentrasi PM2,5 sebesar 8,9 μg/m3. Kota Batulicin (Ibu kota Kabupaten Tanah Bumbu), Kota Balikpapan, dan Kabupaten Buleleng masing-masing berada di peringkat kelima, ketiga wilayah tersebut memiliki rata-rata PM2,5 yang persis sama yaitu di angka 9,8 μg/m3.

Kelurahan Jimbaran merupakan salah satu wilayah kelurahan yang memiliki pantauan kualitas udara dari IQ Air. Kualitas udara Kelurahan Jimbaran menempati peringkat kedelapan dengan konsentrasi PM2,5 sebesar 10,1 μg/m3.

Kota Palangka Raya meraih peringkat kesembilan dengan rata-rata PM2,5 di angka 10,2 μg/m3. Kota Samarinda menutup sepuluh besar wilayah Indonesia dengan udara terbersih dengan rata-rata konsentrasi PM2,5 mencapai 10,4 μg/m3.

Baca Juga: 10 Kota dengan Polusi Udara Tertinggi per Oktober 2024

Terima kasih telah membaca sampai di sini

atau

Untuk mempercepat proses masuk atau pembuatan akun, bisa memakai akun media sosial.

Hubungkan dengan Google Hubungkan dengan Facebook