5 Mamalia dengan Masa Hidup Terpanjang di Dunia

Masa hidup mamalia bervariasi dari 1 sampai 200 tahun. Paus kepala busur menjadi mamalia dengan umur terpanjang, bisa mencapai 2 abad.

5 Mamalia Dengan Masa Hidup Terpanjang di Dunia

Sumber: BBC Wildlife
GoodStats

Mamalia merupakan salah satu kelompok hewan terbesar di dunia, habitatnya tersebar luas di seluruh muka bumi. Total ada sekitar 6.400 spesies mamalia di dunia. Kelompok hewan ini memiliki karakteristik khusus seperti memiliki kelenjar susu yang digunakan untuk menyusui anak-anak mereka, rambut atau bulu yang menutupi tubuh, dan mempunyai tulang belakang (vertebrata).

Lebih lanjut, usia hidup mamalia juga sangat beragam. Ada mamalia yang hanya hidup selama kurang dari satu tahun, namun ada juga yang masa hidupnya mencapai dua abad lamanya.

Berdasarkan Scientific American, mamalia yang hidup lebih lama sebenarnya tidak dipengaruhi oleh ukuran tubuhnya. Penelitian lebih lanjut mengungkapkan bahwa mamalia memiliki usia yang lebih panjang apabila hidup dalam kelompok. 

Melansir BBC Wildlife, paus kepala busur menempati urutan pertama sebagai mamalia dengan umur terpanjang, masa hidupnya mencapai 200 tahun. Mamalia dengan berat mencapai 90 ton ini hidup di perairan arktik yang memiliki temperatur yang dingin. Sesuai dengan penelitian sebelumnya, paus ini terbiasa hidup dan mencari makan secara berkelompok.

Selanjutnya, gajah memiliki masa hidup sepanjang 56 tahun atau lebih. Perlu dicatat, berbagai penelitian telah menunjukkan bahwa gajah yang berada di alam liar cenderung memiliki masa hidup lebih yang panjang dibandingkan dengan gajah yang berada di penangkaran atau kebun binatang. Gajah cenderung mengalami obesitas maupun stres jika berada di dalam sebuah penangkaran.

Posisi ketiga dipegang oleh kelelawar Brandt dengan masa hidup selama 41 tahun. Kelelawar yang diberi nama dari peneliti Johann von Brandt ini hidup jauh lebih lama dari pada spesies kelelawar pada umumnya. Meskipun memiliki tubuh yang kecil, masa hidup kelelawar ini masih menjadi subjek penelitian yang menarik.

“Padahal sudah seperti hukum alam. Makhluk yang lebih kecil hidup cepat dan mati muda. Sedangkan yang lebih besar hidup lebih lamban dan panjang, Nah, kelelawar ini melawan gagasan ini,” ujar Emma Teeling, profesor biologi di University College Dublin, mengutip Vice.

Di peringkat keempat adalah gorila barat yang banyak tersebar di benua Afrika. Mamalia ini memiliki masa hidup selama 35 tahun di alam liar. Pada urutan terakhir, terdapat Lowland tapir yang hidup selama lebih dari 30 tahun dan tersebar di negara-negara di benua Amerika Selatan.

Baca Juga: Bahaya, Hewan Terancam Punah Paling Banyak dari Indonesia!

Terima kasih telah membaca sampai di sini

atau

Untuk mempercepat proses masuk atau pembuatan akun, bisa memakai akun media sosial.

Hubungkan dengan Google Hubungkan dengan Facebook