5 Produk Skincare Paling Sering Dipakai Laki-laki

Basic skincare seperti cleanser dan sunscreen menjadi andalan kaum laki-laki merawat wajah agar tampan paripurna.

5 Produk Skincare Paling Sering Dipakai Laki-laki

(Tahun 2025)
Ukuran Fon:

Perawatan wajah kini bukan lagi urusan perempuan semata. Laki-laki juga semakin sadar bahwa menjaga penampilan adalah bagian dari investasi diri. Apalagi di era serba visual, tampil bersih dan segar bukan cuma bikin percaya diri, tapi juga penting agar tak malu-maluin saat digandeng pasangan.

Fenomena ini terekam dalam laporan Skincare Trends & Usage Behavior yang dirilis Jakpat pada 24 Desember 2025. Survei tersebut memotret kebiasaan penggunaan skincare laki-laki Indonesia dan mengungkap produk apa saja yang paling sering mereka gunakan dalam rutinitas harian.

Berdasarkan data Jakpat, cleanser atau pembersih wajah menempati posisi teratas dengan tingkat penggunaan mencapai 85%. Angka ini menunjukkan bahwa membersihkan wajah sudah menjadi kebutuhan dasar bagi laki-laki, terutama untuk mengangkat kotoran, minyak, dan sisa aktivitas seharian. Tak heran, wajah bersih adalah fondasi utama menuju tampan paripurna.

Baca Juga: 10 Brand Face Wash Pria Terlaris di Shopee Indonesia 2025, Mana Favoritmu?

Di posisi kedua ada sunscreen dengan persentase penggunaan 46%. Kesadaran akan bahaya paparan sinar matahari mulai meningkat, terutama di kalangan laki-laki yang banyak beraktivitas di luar ruangan. Sunscreen kini tak lagi dianggap ribet, melainkan pelindung wajib agar kulit tetap sehat dan tidak kusam sebelum waktunya.

Selanjutnya, produk treatment seperti serum atau acne care digunakan oleh 43% responden. Ini menandakan bahwa laki-laki mulai berani melangkah ke tahap perawatan yang lebih spesifik, bukan sekadar cuci muka saja. Masalah jerawat, minyak berlebih, hingga bekas noda mulai ditangani dengan lebih serius.

Sementara itu, moisturizer digunakan oleh 37% responden. Meski belum setinggi cleanser, pelembap mulai mendapat tempat sebagai solusi kulit kering dan wajah yang terasa ketarik. Kulit lembap ternyata jadi salah satu kunci agar wajah terlihat segar, bukan lelah.

Di urutan terakhir, masker wajah dipakai oleh 18% responden. Meski belum populer, kehadirannya menunjukkan bahwa sebagian laki-laki tak lagi ragu mencoba perawatan ekstra. Maskeran kini tak selalu identik dengan ritual ribet, tapi jadi self-care tipis-tipis demi penampilan maksimal.

Jakpat mengumpulkan data ini dari 375 responden laki-laki melalui survei yang dilakukan pada 1–5 September 2025. Hasilnya menegaskan satu hal: standar perawatan diri laki-laki telah bergeser. Kini, tampil rapi, bersih, dan terawat bukan lagi soal gengsi, tapi kebutuhan agar tetap percaya diri di berbagai situasi.

Baca Juga: 10 Brand Hair Styling Terlaris di Shopee Indonesia Q3 2025, Mana Favoritmu?

Sumber:

https://insight.jakpat.net/skincare-trends-usage-behavior-jakpat-beauty-trends-report-2025-2/

Terima kasih telah membaca sampai di sini

atau

Untuk mempercepat proses masuk atau pembuatan akun, bisa memakai akun media sosial.

Hubungkan dengan Google Hubungkan dengan Facebook