Ada yang menarik dalam Pemilu 2024 mendatang. KPU mengungkapkan bahwa pemilih dalam Pemilu 2024 kali ini didominasi oleh generasi milenial dan gen Z, dengan total daftar pemilih tetap (DPT) melebihi 100 juta. Terdapat 22,85% suara yang berasal dari pemilih gen Z, menunjukkan pentingnya peran gen Z demi masa depan bangsa.
Melansir Indonesia Gen Z Report 2024 yang dikeluarkan oleh IDN Research Institute, mayoritas gen Z menyatakan antusiasmenya untuk turut berpartisipasi dalam pemilu mendatang dan menggunakan suaranya untuk meningkatkan masa depan Indonesia.
70,3% responden mengaku berkomitmen mengikuti seluruh rangkaian pemilu, sementara 15% menyatakan hanya akan mengikuti pemilihan presiden saja. 13% responden mengungkapkan masih belum memutuskan. Hanya segelintir yang menyatakan tidak akan menggunakan hak suaranya pada tanggal 14 Februari 2024 mendatang.
Sementara itu, isu lapangan pekerjaan menjadi isu utama yang diperhatikan gen Z ketika memilih pemimpin untuk masa mendatang. Menyusul isu terkait kesejahteraan dan pemberantasan korupsi.
Indonesia Gen Z Report 2024 mengungkapkan bahwa isu-isu ini lahir dari pengalaman pribadi yang dihadapi setiap gen Z dalam kehidupan sehari-harinya. Mereka berharap siapa pun yang terpilih nantinya akan mampu meningkatkan kesejahteraan rakyat, dimulai dari memperluas lapamgan pekerjaan, memberantas korupsi, dan meningkatkan layanan kesehatan.
Lebih lanjut, gen Z terungkap menginginkan pemimpin dengan integritas yang tinggi dan punya prinsip anti korupsi. Mereka juga menyenangi pemimpin yang karismatik dan tegas, namun di saat bersamaan tetap sederhana dan merakyat.