Timnas Indonesia masih menjalani laga Seoul Earth On Us Cup 2024. Indonesia berada satu grup bersama Argentina, Thailand, dan tuan rumah Korea Selatan. Pada pertandingan pertama lalu, Indonesia sukses mengalahkan Tim Tango dan meraih 3 poin.
Namun pada pertandingan kedua, Garuda Muda terpaksa harus mengakui keunggulan Thailand. Pertandingan tersebut dilaksanakan Jumat (30/8) di Stadion Mokdong, Korea Selatan.
Atas kekalahan tersebut, Timnas Indonesia turun ke peringkat 3 di klasemen grup, berada di bawah tuan rumah dan Timnas Thailand.
Dony Tri Pamungkas dan rekan-rekannya terlihat kesulitan sejak awal pertandingan karena terus mendapat tekanan dari Thailand U-20 yang bermain lebih dominan. Tim asuhan Indra Sjafri itu selalu mendapat tekanan setiap kali menguasai bola.
Tekanan tinggi dari lawan membuat para pemain Garuda sulit mengembangkan permainan terbaik mereka. Sebaliknya, Thailand U-20 mampu bermain lebih baik dan mencetak gol di menit ke-10 melalui Caelan Tanadon Ryan.
Striker Thailand itu berhasil memanfaatkan kesalahan pemain Timnas Indonesia, Rahmat Syawal, yang berusaha mengoper bola ke Dony Tri Pamungkas. Pemain Thailand, Thanawut Phochai, kemudian merebut bola dan mengarahkannya kepada Ryan, yang langsung membobol gawang Indonesia. Kesalahan bermain di area sendiri ini akhirnya harus dibayar mahal.
Di babak kedua, permainan Garuda Nusantara sedikit berubah dengan tampil lebih menekan. Beberapa peluang tercipta, namun tidak ada yang benar-benar mengancam gawang lawan. Justru sebaliknya, Timnas Thailand berhasil menambah gol melalui Ratthapum Phankhechon pada menit 90+3.
Gol ini pun mengundang kontroversi, karena dalam prosesnya, pemain Timnas Indonesia terhalang oleh wasit hingga terjatuh dan kehilangan bola. Garuda Nusantara akhirnya harus menerima kekalahan dengan skor 0-2.