Perkembangan Luas Panen Padi di Indonesia Pada 2022

Berdasarkan laporan Badan Pusat Statistik (BPS) tercatat produksi padi di Indonesia sepanjang tahun 2022 sebesar 54,75 juta ton GKG (Gabah Kering Giling).

Perkembangan Luas Panen Padi di Indonesia Pada 2022

Sumber: Badan Pusat Statistik
GoodStats

Sektor pertanian merupakan salah satu sektor vital di kehidupan manusia. Sektor tersebut memiliki kontribusi yang sangat signifikan terhadap pencapaian tujuan program Suistainable Development Goals (SDG’s) kedua, yaitu tidak ada kelaparan, mencapai ketanahan pangan, perbaikan nutrisi, serta mendorong budidaya pertanian yang berkelanjutan.

Berdasarkan laporan Badan Pusat Statistik (BPS) bertajuk Luas Panen dan Produksi padi di Indonesia 2022, tercatat produksi padi di Indonesia sepanjang tahun 2022 sebesar 54,75 juta ton GKG (Gabah Kering Giling). Sedangkan untuk luas panennnya seluas 10,45 juta hektar.

Jika dibandingkan dengan luas panen dan produksi pada tahun 2021, pada tahun 2022 produksi padi di Indonesia mengalami kenaikan sebesar 0,61% atau setara dengan 0,33 juta ton GKG dari tahun 2021 yang sebesar 54,42 juta ton GKG.

Selain itu untuk luas panennya juga mengalami kenaikan sebesar 0,39% atau setara dengan 0,04 juta hektar dari tahun sebelumnya yang seluas 10,41 juta hektar.

Dalam hal ini pada kondisi 2022, puncak panen terjadi di bulan Maret 2022 sebesar sebesar 1,76 juta hektar dan luas panen terendah pada bulan Desember, yaitu sekitar 0,36 juta hektar.

Jika dilihat secara detail menurut porvinsi, tiga provinsi yang memberikan kontribusi luas panen padi terbesar pada 2022 yaitu porvinsi Jawa Timur, Jawa Tengah, dan Jawa Barat dengan luas panen masing-masing sebesar 1,69 juta hektar, 1,69 juta hektar dan 1,66 juta hektar.

Terima kasih telah membaca sampai di sini

atau

Untuk mempercepat proses masuk atau pembuatan akun, bisa memakai akun media sosial.

Hubungkan dengan Google Hubungkan dengan Facebook