Sebagian Besar Masyarakat Berencana Akan Mudik di Tahun Ini

Sebagian besar masyarakat memutuskan untuk melakukan mudik di tahun ini, persentasenya mencapai 60,3 persen.

Sebagian Besar Masyarakat Berencana Akan Mudik di Tahun Ini

Survei Goodstats
GoodStats

Setelah dua tahun mengalami masa pandemi, aktivitas mudik sempat terhambat dan tidak dilakukan karena keharusan untuk dirumah saja. Lambat laun tingkat Covid-19 semakin menurun sehingga aktivitas mudik mulai dilakukan dan diperbolehkan kembali pada perayaan Hari Raya Idulfitri tahun ini.

Sebanyak 123,8 juta orang diperkirakan akan melakukan mudik di tahun ini. Dan puncak arus mudik diperkirakan akan terjadi pada 19-21 April 2023. 

Berdasarkan survei yang dilakukan Goodstats menunjukkan sebesar 60,3 persen responden memutuskan akan melakukan aktivitas mudik tahun ini. Serta 25,4 persen memilih untuk tidak mudik. 

Sisanya, sebesar 14,3 persen masih belum tahu apakah akan mudik atau tidak. Aktivitas mudik ini memang membutuhkan banyak persiapan yang matang terlebih jika memakan jarak tempuh yang sangat jauh. Apalagi kondisi jalan yang akan sangat ramai sehingga akan memakan waktu tempuh yang lebih lama dari biasanya. 

Oleh karena itu, bagi masyarakat yang akan melaksanakan mudik di tahun 2023 ini alangkah baiknya mempersiapkan secara matang segala kebutuhan agar siap melakukan perjalanan jauh ke kampung halaman tercinta. 

Terima kasih telah membaca sampai di sini

atau

Untuk mempercepat proses masuk atau pembuatan akun, bisa memakai akun media sosial.

Hubungkan dengan Google Hubungkan dengan Facebook