Destinasi Berlibur Mancanegara Pilihan Utama Orang Indonesia

Hasil survei GoodStats periode Februari 2024 menunjukkan Jepang menjadi negara pilihan utama orang Indonesia untuk berlibur ke luar negeri.

Destinasi Berlibur Mancanegara Pilihan Utama Orang Indonesia

Sumber : Hasil Survei GoodStats Periode Februari 2024
GoodStats

Liburan merupakan waktu yang tepat bagi seseorang untuk beristirahat dan merelaksasikan pikiran serta raga tubuh. Ada banyak destinasi wisata yang dapat dikunjungi, baik wisata domestik maupun mancanegara. Namun, banyak orang Indonesia yang biasanya menetapkan destinasi tujuan liburannya ke luar negeri.

Lantas, negara mana yang menjadi pilihan utama orang Indonesia untuk liburan ke luar negeri?

GoodStats telah merilis data hasil survei terhadap 1.012 responden pada periode Februari 2024 terkait negara yang menjadi pilihan utama orang Indonesia untuk berlibur ke luar negeri. Angka dalam data merujuk pada persentase destinasi negara yang dipilih oleh responden dalam jawaban ganda (multiple answer).

Hasilnya, Jepang keluar sebagai negara pilihan utama orang Indonesia untuk liburan ke luar negeri dengan persentase sebesar 39%. Jepang sendiri memang terkenal dengan destinasi wisata tradisionalnya, perkembangan budaya populer, hingga ragam wisata kuliner yang khas.

Selanjutnya, di peringkat kedua ada Turki yang terkenal dengan pemandangan alamnya yang indah dan menarik. Adapun persentase responden yang memilih Turki sebesar 38%, selisih 1% dengan Jepang.

Thailand menduduki peringkat ketiga sebagai negara pilihan utama orang Indonesia untuk berlibur ke luar negeri. Negara yang terkenal dengan wisata belanja murah ini dipilih oleh 30% responden survei.

Di peringkat keempat ada Singapura dengan persentase sebesar 27%. Diikuti dengan Malaysia yang persentasenya mencapai 22% dan Vietnam yang persentasenya mencapai 17%.

Adapun Arab Saudi yang mempunyai Ka'bah sebagai kiblat orang muslim, dipilih oleh 16% responden. Selain itu, Prancis yang mempunyai Menara Eiffel sebagai destinasi ikoniknya, dipilih oleh 11% responden.

Di sisi lain, Korea Selatan juga dipilih oleh 9% responden, Uni Emirat Arab oleh 7% responden, dan 5% responden memilih negara lainnya sebagai destinasi tujuan liburan.

Terima kasih telah membaca sampai di sini

atau

Untuk mempercepat proses masuk atau pembuatan akun, bisa memakai akun media sosial.

Hubungkan dengan Google Hubungkan dengan Facebook