Distribusi Populasi Global Berdasarkan Benua Tahun 2022

Asia merupakan benua terpadat di bumi.

Distribusi Populasi Global Berdasarkan Benua Tahun 2022

Sumber: Statista
GoodStats

Biro Referensi Kependudukan atau Population Reference Bureau melakukan survei kependudukan pada pertengahan 2022 lalu. Jumlah penduduk dunia saat itu mencapai 7,92 miliar orang.

Penduduk global yang kini sudah mencapai angka 8 miliar tersebut tersebar di seluruh kontinen. Asia menempati peringkat pertama sebagai benua dengan penduduk terbanyak, artinya Asia adalah benua terpadat di bumi dengan persentase sebesar 59,73% dari total penduduk global.

Kemudian, Afrika menjadi benua kedua dengan populasi terbanyak di dunia dengan persentase 17,92%. Hal ini sejalan dengan data pada pertengahan 2021 yang menyatakan populasi di Benua Afrika mencapai 1,3 miliar orang.

Benua Eropa menempati peringkat ketiga sebagai benua terpadat di bumi. Benua yang dijuluki Benua Biru tersebut memiliki populasi manusia sebanyak 9,37% dari total populasi manusia di bumi.

Peringkat selanjutnya ditempati oleh Amerika Latin dan Karibia yang memiliki selisih 1,1% dari Eropa. Memiliki populasi sebesar 656 juta orang pada pertengahan 2021, Amerika Latin dan Karibia menempati posisi keempat dengan persentase 8,28%.

Masih di regional yang sama, Amerika Utara menyusul di peringkat keempat dengan persentase 4,7%. Lalu, peringkat terakhir ditutup oleh negara-negara di Oseania dengan persentase populasi sebesar 0,56%.

Terima kasih telah membaca sampai di sini

atau

Untuk mempercepat proses masuk atau pembuatan akun, bisa memakai akun media sosial.

Hubungkan dengan Google Hubungkan dengan Facebook