Perjalanan Timnas Indonesia di ASEAN U-19 Boys Championship 2024 akhirnya tiba di pertandingan Fase Grup. Indonesia berada di grup A bersama Filipina, Kamboja, dan Timor Leste.
Pada pertandingan pertama, Indonesia dipertemukan dengan Timnas Filipina. Laga tersebut diselenggarakan di stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya (17/7). Garuda Muda kala itu meraih kemenangan telak dengan skor akhir 6-0. Pada babak pertama, pasukan Garuda Muda langsung unggul dengan skor 4-0.
Gol pertama dicetak oleh Arlyansyah Abdulmanan pada menit ke-13. Arlyansyah kembali mencetak gol di menit ke-29. Selain itu, Iqbal Gwijangge juga berhasil membobol gawang lawan pada menit ke-21 dan 43.
Tak selang berapa lama usai jeda waktu, pada menit ke-51 Arlyansyah Abdulmanan kembali mencatatkan namanya di papan skor dengan menambah gol kelima bagi Indonesia. Tepat sebelum peluit panjang dibunyikan, gol keenam tercipta oleh Jens Raven pada menit ke-88
Pada pertandingan kedua, Timnas Indonesia dihadapkan dengan Kamboja yang berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Sabtu (20/7). Tim asuhan Indra Sjafri tersebut keluar sebagai pemenang dengan skor akhir 2-0. Gol dicetak oleh Kadek Arel menit ke-71 dan Iqbal Gwijangge pada menit ke-86.
Kemenangan ini menjadikan indonesia selangkah lebih dekat menuju semifinal. Saat ini, Timnas Indonesia berada di puncak klasemen Grup A dengan total perolehan enam poin.
Urutan kedua dipegang oleh Timor Leste dengan torehan tiga poin. Sementara itu, Filipina berada di urutan keempat dengan jumlah poin yang sama. Posisi terakhir ditempati oleh Kamboja tanpa torehan poin sama sekali.
Kini, peluang Indonesia untuk meraih juara Grup A sangat terbuka lebar, menyisakan satu pertandingan lagi melawan Timor Leste.
Melalui laman resminya, PSSI menjelaskan bahwa pelatih Indra Sjafri mengaku akan kembali melakukan rotasi pemain di pertandingan ketiga melawan Timor Leste.
“Yang pasti chance kita untuk lolos grup itu sudah sangat terbuka dan kita akan berpikir untuk pertandingan di babak selanjutnya,” tuturnya, mengutip RRI.
Baca Juga: Liga 1 Gudangnya Pemain Amerika Latin