Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS), proporsi Individu yang memiliki telepon genggam (handphone) menurut kelompok umur didominasi oleh orang-orang dengan rentang usia 15-24. Artinya, masyarakat kelahiran 2000 termasuk individu yang mendominasi pemilik dan pengguna handphone.
Individu yang lahir pada 1997-2012 termasuk ke dalam generasi Z (gen Z). Mereka tumbuh di era digital, internet, dan handphone.
Berdasarkan penelitian dari Rahma dkk (2024), gen Z menggunakan handphone karena membutuhkan komunikasi yang cepat, informasi yang luas, dan hiburan yang beragam. Selain itu, aplikasi-aplikasi yang tersedia di handphone memudahkan gen Z dalam beraktivitas sehari-hari.
Dari data We Are Social, gen Z tercatat sebagai pengguna utama media sosial yang merupakan salah satu daya tarik orang-orang menggunakan handphone. Kelompok umur yang mendominasi pengguna media sosial adalah 25-34 tahun dengan rincian laki-laki sebesar 20% dan perempuan sebesar 17,7%.
Individu rentang umur 15-24 tetap konsisten mendominasi data pengguna handphone berdasarkan kelompok usia. Pada 2021, sebesar 90,78% individu rentang umur tersebut memiliki handphone. Pada 2022, proporsinya naik menjadi 91,82%.
Baca Juga: Provinsi dengan Pemilik Telepon Seluler Terbanyak 2023