Mayoritas Gen Z Pilih Main Game Rekomendasi Orang Terdekat

IDN Research Institute menemukan bahwa 33% gamers Indonesia yang tergolong sebagai Gen Z lebih mengandalkan rekomendasi personal daripada konten internet.

Dari Mana Gen Z Menemukan Gim Baru?

Sumber: IDN Research Institute
GoodStats

Bermain gim (game) menjadi salah satu alternatif hiburan yang dipilih oleh gen Z. Mulai dari gim multiplayer, simulasi, hingga gim kasual seperti Candy Crush Saga, 43% gen Z yang disurvei dalam Indonesian Gen Z Report 2024 oleh IDN Research Institute mengaku rutin bermain gim.

Beda dengan Penikmat Film dan Musik, Gamers Lebih Suka Rekomendasi Personal

Bagian lain dalam laporan ini menyatakan bahwa sebagian besar gen Z mengandalkan konten media sosial sebagai sumber informasi, termasuk dalam hal menemukan film atau lagu baru.

Meskipun demikian, hasil survei membuktikan bahwa 33% responden mengandalkan rekomendasi personal dari orang terdekat mereka, seperti teman atau keluarga. Persentase ini paling tinggi dibandingkan opsi lain yang difasilitasi oleh internet.

Menggunakan Internet dengan Berbagai Cara untuk Menemukan Gim yang Diminati

Di peringkat kedua, 16% responden mengetahui informasi gim terbaru dan tertarik memainkannya karena iklan yang mereka lihat. Hal ini menunjukan bahwa aktivitas promosi yang dilakukan oleh industri gim cukup efektif untuk menarik konsumen baru.

Selanjutnya, sebagian gamers gen Z menemukan gim yang ingin mereka mainkan dengan cara browsing di toko aplikasi seperti App Store, Play Store, Epic Games, dan toko gim lainnya. Cara ini dilakukan oleh 15% responden.

Sementara itu, sebagian lain mengandalkan ulasan (review) yang beredar di berbagai platform daring. Sebanyak 11% responden mengandalkan artikel tertulis, dan 12% responden mengandalkan video dari YouTube atau Twitch. Diskusi yang berlangsung dalam kolom komentar video juga membantu gamers gen Z menemukan referensi gim yang bisa mereka mainkan.

11% responden mengaku secara aktif mengikuti dan memantau update terbaru dari industri gim untuk menemukan gim terbaru apa saja yang menarik untuk mereka mainkan. Di posisi terendah, hanya ada 1% responden yang memanfaatkan komunitas dalam urusan gim.

Baca Juga: Simak Jenis Game yang Disukai Gamer dari Setiap Generasi

Terima kasih telah membaca sampai di sini

atau

Untuk mempercepat proses masuk atau pembuatan akun, bisa memakai akun media sosial.

Hubungkan dengan Google Hubungkan dengan Facebook