Oslo Punya Lebih dari 500 Pemberhentian Transportasi Umum, Terbanyak di Dunia

7 kota ini memiliki infrastruktur transportasi yang baik, bahkan dijadikan daya tarik wisata bagi turis asing.

Kota dengan Jumlah Pemberhentian Transportasi Umum Terbanyak di Dunia

Sumber: William Russell Global Transport Index (GTI)
GoodStats

Setiap penumpang transportasi umum (transum) membutuhkan titik pemberhentian. Tempat pemberhentian yang layak harus dapat memenuhi kebutuhan penumpang dengan menyediakan tempat tunggu dan informasi terkait rute, tarif, hingga metode pembayaran.

Di Eropa, infrastruktur transportasi umumnya sudah berkembang pesat, termasuk dalam pengembangan titik pemberhentian.

Menurut Global Transportation Index William Russell, titik pemberhentian transum terbanyak ada di Oslo. Dengan jumlah penduduk sebanyak 1,1 juta jiwa, Oslo menyediakan 586 pemberhentian untuk setiap 100 ribu orang. 

Di Oslo, lokasi tempat wisata biasanya berdekatan satu sama lain, sehingga dapat dijangkau hanya dengan berjalan kaki. Namun, Oslo juga mempunya berbagai macam jenis transportasi umum yang banyak digunakan di musim dingin. Mulai dari bus, trem, metro, sepeda, hingga feri disediakan untuk memudahkan mobilisasi. 

Posisi kedua dipegang oleh Sydney, Australia. Untuk setiap 100 ribu penumpang, Australia menyediakan 519 titik pemberhentian. Pada 2023, sebanyak 54% masyarakat Sydney menggunakan transportasi publik. Angka ini baru naik lagi sejak pandemi Covid-19 yang memaksa diberlakukannya pembatasan aktivitas di luar rumah.

Di Sydney, terdapat pemberhentian bus di banyak pantai, membuat turis dapat menjangkau destinasi wisata dengan lebih mudah.

Selain itu, sebagai salah satu negara paling ramah disabilitas, inklusivitas Australia juga ditunjukkan melalui teknologi pada transportasi umum maupun tempat pemberhentiannya yang memudahkan penyandang disabilitas untuk melakukan mobilisasi.

Montreal, Kanada berada di urutan ketiga hanya kurang 1 titik pemberhentian di belakang Sydney. Tepatnya, ada 518 titik pemberhentian di seluruh penjuru Kota Montreal per 100 ribu penduduk. Di kota ini, transit antara kereta bawah tanah dan bus tidak lagi dikenakan biaya tambahan.

Di bawah rentang 500 pemberhentian, terdapat Stockholm di peringkat keempat. Setidaknya terdapat 303 pemberhentian transportasi publik per 100 ribu orang di Stockholm. Kereta bawah tanah, kereta api komuter, bus, trem, hingga feri siap melayani masyarakat lokal dan turis di sini. 

Di Stockholm, kereta bawah tanah merupakan pilihan utama untuk menjelajahi kota. Uniknya, 90% stasiun kereta bawah tanah Stockholm dihiasi dengan karya indah dari para seniman lokal. Karya tersebut meliputi mural, keramik, patung, hingga mozaik.

Di posisi kelima, Wina, Austria hampir membalap Stockholm dengan total 297 pemberhentian. Di sini, transportasi umum dijadikan sebagai tulang punggung perekonomian. Setiap tahunnya, jumlah penumpang transum Wina terus meningkat. Bahkan jumlah pelanggan tetapnya melampaui jumlah mobil teregistrasi selama bertahun-tahun.

London yang terkenal dengan bus bertingkatnya yang ikonik menduduki urutan keenam. Terdapat 220 pemberhentian transportasi umum untuk 100 ribu orang yang dapat ditemukan di segala penjuru kota. London memiliki beragam transportasi umum, mulai dari kereta, trem, bus, dan kereta gantung (cable car).

The London Underground atau kereta bawah tanah merupakan salah satu transportasi umum favorit bagi banyak orang, termasuk turis. Selain itu, London juga memiliki rangkaian kereta biasa (overground), kereta otomatis (docklands light railway), kereta api pinggir kota, hingga kereta cepat. 

Peringkat ketujuh dipegang oleh Brussels. Di sini, terdapat 210 pemberhentian transum untuk setiap 100 ribu orang. Salah satu yang terkenal di antara turis adalah trem. Perlu diketahui bahwa trem yang menyajikan pemandangan indah di Brussels menggunakan bahan bakar energi baru terbarukan atau renewable energy. 

Sebagai bagian dari Belgia, banyak sistem di Brussels menggunakan bahasa Prancis dan Jerman. Sistem yang sama juga berlaku untuk infrastruktur transportasi umum. 

Baca Juga: 7 Kota Ini Punya Sistem Transportasi Umum Terbaik di Dunia

Terima kasih telah membaca sampai di sini

atau

Untuk mempercepat proses masuk atau pembuatan akun, bisa memakai akun media sosial.

Hubungkan dengan Google Hubungkan dengan Facebook