10 E-commerce Terbesar di Dunia

E-commerce terbesar di dunia jatuh kepada Amazon, dengan nilai kapitalisasi pasar sebesar US$1,88 triliun.

Tren belanja online yang terus meningkat membuat popularitas e-commerce melejit. Menghimpun data Companies Market Cap, Amazon terpilih sebagai e-commerce terbesar di dunia per April 2024. Hal tersebut dilihat dari nilai kapitalisasi pasarnya yang sebesar US$1,88 triliun. Adapun Amazon duduk di posisi keenam perusahaan dengan kapitalisasi pasar terbesar di dunia. 

Posisi kedua dipegang oleh Alibaba, e-commerce besutan Jack Ma, dengan kapitalisasi pasar sebesar US$185,95 miliar, nilai yang sangat jauh dibandingkan kapitalisasi pasar Amazon. Secara umum, Alibaba duduk di urutan ke-65.

Pinduoduo asal China berhasil memegang urutan ketiga dengan total kapitalisasi pasar sebesar US$176,12 miliar. Di peringkat keempat adalah Shopify asal Kanada dengan nilai kapitalisasi pasar sebesar US$93,29 miliar. Di urutan kelima ada Mercado Libre dari Uruguay yang kapitalisasi pasarnya sebesar US$72,92.

Adapun perusahaan terbesar di dunia saat ini masih dipegang oleh Microsoft. Per 30 April 2024, perusahaan yang didirikan oleh Bill Gates dan Paul Allen tersebut memiliki kapitalisasi pasar sebesar US$2,989 triliun.

Terima kasih telah membaca sampai di sini

Dengan melakukan pendaftaran akun, saya menyetujui Aturan dan Kebijakan di GoodStats Data

atau

Untuk mempercepat proses masuk atau pembuatan akun, bisa memakai akun media sosial.

Hubungkan dengan Google Hubungkan dengan Facebook