7 Negara dengan Gelar Juara Terbanyak di Denmark Open, Ada Indonesia?

Denmark menjadi negara dengan gelar juara terbanyak di Denmark Open dengan koleksi 138 gelar juara.

7 Negara dengan Gelar Juara Terbanyak di Denmark Open

Sumber: Denmark Open
GoodStats

Turnamen bulu tangkis Denmark Open 2024 tengah berlangsung di di Jyske Bank Arena, Odense, Denmark. Turnamen BWF dengan kategori World Tour Super 750 itu sudah digelar sejak Selasa (15/10) lalu dan akan berakhir pada Minggu (20/10) mendatang.

Denmark Open sendiri merupakan salah satu turnamen bulu tangkis tertua di dunia. Turnamen tersebut sudah bergulir selama 88 tahun sejak tahun 1936.

Sepanjang 88 tahun gelarannya, sudah banyak pebulu tangkis dari berbagai negara berbeda yang berhasil menjuarai turnamen ini. Bahkan beberapa negara telah mengoleksi puluhan hingga ratusan gelar juara.

Melansir laman resmi Denmark Open, Denmark selaku tuan rumah menjadi negara tersukses di turnamen ini. Mereka menjadi negara dengan gelar juara terbanyak. Total, sudah 138 gelar juara yang dikoleksi Denmark dengan rincian 35 dari sektor tunggal putra, 26 dari tunggal putri, 21,5 dari ganda putra, 18,5 dari ganda putri, serta 37 dari ganda campuran.

Tentu bukan hal yang mengherankan melihat Denmark menjadi negara dengan gelar juara terbanyak di Denmark Open. Sebab, mereka merupakan tuan rumah yang tentunya memiliki berbagai keuntungan, seperti dukungan penuh suporter dan keuntungan lainnya.

Negara kedua dengan gelar juara terbanyak di Denmark Open adalah China. Tercatat, sudah 71 gelar juara yang diraih Negeri Tirai Bambu dari turnamen ini. Sektor tunggal putri menjadi penyumbang terbesar dengan total 22 gelar juara yang kemudia disusul ganda putri dengan 18 gelar juara, tunggal putra dengan 13 gelar juara, ganda campuran dengan 10 gelar juara, dan ganda putra dengan 8 gelar juara.

Urutan ketiga hingga ketujuh negara dengan gelar juara terbanyak di Denmark Open secara berurutan adalah Jepang dengan 30,5 gelar juara, Inggris dengan 26 gelar juara, Indonesia dengan 25 gelar juara, Malaysia dengan 20,5 gelar juara, dan Korea Selatan dengan 19 gelar juara.

Baca Juga: Jumlah Wakil Bulu Tangkis Indonesia di Denmark Open 2024

Terima kasih telah membaca sampai di sini

atau

Untuk mempercepat proses masuk atau pembuatan akun, bisa memakai akun media sosial.

Hubungkan dengan Google Hubungkan dengan Facebook