Top 10 Webtoon Terpopuler September 2024

Dunia Webtoon semakin semarak dengan beragam cerita menarik yang siap menemani waktu luangmu. Ini dia webtoon terpopuler di September 2024!.

Top 10 Webtoon dengan Jumlah LIkes Terbanyak September 2024

Sumber: LINE Webtoon
GoodStats

Pengguna webtoon di Indonesia terus mengalami peningkatan. Pada Kuartal I 2024, salah satu platform membaca webtoon populer di Indonesia, LINE Webtoon, tercatat memiliki 169 juta pengguna aktif di seluruh dunia. Jumlah tersebut bahkan diproyeksi akan naik mencapai 170 juta pengguna.

Sesuai namanya, webtoon adalah komik yang dapat dibaca melalui website tertentu tanpa harus membawa buku fisik ke mana-mana. Webtoon berasal dari Korea Selatan, pertama kali dicetuskan oleh Kim Jun-Koo pada 2004. Pada akhir 1990-an, industri manhwa, komik asal Korea Selatan, kian meredup. Kim pun berinisiatif dan akhirnya menciptakan webtoon guna mendorong kembali pamor komik di kalangan masyarakat.

Dengan banyaknya genre yang ditawarkan, webtoon selalu sukses memukau hati para pembaca, menarik perhatian masyarakat terlepas dari latar belakang, pekerjaan, dan usia.

Berdasarkan penelusuran aplikasi LINE Webtoon, Tower Of God menjadi webtoon terpopuler dengan jumlah likes mencapai 62,5 juta di akhir September 2024 ini. Tower Of God mengisahkan seorang anak laki-laki bernama Twenty-Fifth Baam yang suatu hari memasuki sebuah menara misterius dan berbahaya dalam pencarian temannya yang hilang bernama Rachel.

LOOKISM karya Park Taejoon bertengger di urutan kedua dengan mengumpulkan 58,8 juta likes. Webtoon ini bahkan sudah dibaca lebih dari 1,1 miliar kali.

The Remarried Empress duduk di posisi ketiga dengan total likes mencapai 37,2 juta, disusul dengan Omniscient Reader yang berhasil mengumpulkan 32.6 juta likes. Webtoon ini juga rencananya akan diadaptasi ke layar lebar pada 2025 mendatang.

Webtoon lain yang berhasil masuk dalam daftar adalah Eleceed, Girl's World, WEE!!!, Lumine, The Second Marriage, hingga The Kiss Bet.

Baca Juga: Anak yang Tidak Dibacakan Buku Punya Kosakata di Bawah 5.000 Kata, Ini Kata Ahli

Terima kasih telah membaca sampai di sini

atau

Untuk mempercepat proses masuk atau pembuatan akun, bisa memakai akun media sosial.

Hubungkan dengan Google Hubungkan dengan Facebook